Gadinta, Katharina Laboure (2017) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DALAM BERKOMUNIKASI TERHADAP KEPUASAN NASABAH PT PEGADAIAN UNIT KARANGTURI SEMARANG. Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.
Preview |
Text
abstrak fix.pdf Download (152kB) | Preview |
Preview |
Text
COVER.pdf Download (159kB) | Preview |
Preview |
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (297kB) | Preview |
Preview |
Text
HAL. PENGESAHAN.pdf Download (254kB) | Preview |
Abstract
PT. Pegadaian Unit Karangturi Semarang merupakan lembaga
pengkreditan dengan sistem gadai. Dalam memuaskan nasabah diperlukan
kualitas pelayanan dalam berkomunikasi yang baik sehingga nasabah akan tetap
setia dan tidak berpaling dari PT Pegadaian Unit Karangturi Semarang. Tujuan
penelitian ini mengetahui pengaruh kualitas pelayanan dalam berkomunikasi
terhadap kepuasan pelanggan pada Nasabah PT Pegadaian Unit Karangturi
Semarang. Metode penelitian ini menngunakan deskriptif kuantitatif. Jenis
penelitian adalah explanatory atau penelitian yang bersifat menjelaskan. Populasi
yaitu nasabah PT Pegadaian Unit Karangturi Semarang adalah 344 nasabah. Dan
sampel yang digunakan dalam penelitian adalah sebesar 77 nasabah. Teknik
Pengumpulan Data menggunakan angket/kuesioner pengukuran menggunakan
skala Likert. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data regresi linear
sederhana. Teknik sampling penelitian ini menggunakan accidental sampling.
Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh antara kualitas pelayanan dalam
berkomunikasi terhadap kepuasan nasabah pada PT Pegadaian Unit Karangturi
Semarang. Hasil penelitian menunjukkan dari hasil penghitungan uji regresi linear
sederhana didapatkan nilai konstanta hal itu menyatakan bahwa apabila tidak ada
kualitas pelayanan karyawan maka besar kepuasan pelanggan yang dihasilkan.
Koefisien regresi yang menghasilkan arah positif, maka dapat dikatakan terdapat
pengaruh yang positif antara kualitas pelayanan dalam berkomunikasi yang
meliputi subvariabel tangibles, reliability, responsiveness, assurance, dan
empathy terhadap kepuasan nasabah, yang berarti semakin baik kualitas pelayanan
dalam berkomunikasi maka kepuasan nasabah yang dihasilkan PT Pegadaian Unit
Karangturi Semarang akan semakin baik pula.
Kata Kunci: kualitas pelayanan , kepuasan, PT Pegadaian Unit Karangturi
Semarang
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences |
Depositing User: | Eko Yuli |
Date Deposited: | 11 Jan 2018 03:11 |
Last Modified: | 14 Jun 2023 06:23 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/14121 |
Actions (login required)
View Item |