Ma’arij, Alfian (2025) PENGARUH STRUKTUR MODAL, PERTUMBUHAN PERUSAHAAN, UKURAN PERUSAHAAN, DAN PROFITABILITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi Empiris Pada Perusahaan Sub Sektor Media dan Hiburan Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2020-2024). Skripsi thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
![]() |
Text
2.Cover_152210047_Alfian Ma'arij.pdf Download (172kB) |
![]() |
Text
4.Lembar Pengesahan_152210047_Alfian Ma'arij.pdf Download (610kB) |
![]() |
Text
3.Abstrak_152210047_Alfian Ma'arij.pdf Download (184kB) |
![]() |
Text
5.Daftar Isi_152210047_Alfian Ma'arij.pdf Download (198kB) |
![]() |
Text
6.Daftar Pustaka_152210047_Alfian Ma'arij.pdf Download (196kB) |
![]() |
Text
1.Skripsi Fulltex_152210047_Alfian Ma'arij.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya nilai perusahaan sebagai
cerminan kepercayaan investor terhadap kinerja dan prospek masa depan
perusahaan. Fokus utama penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh struktur
modal, pertumbuhan perusahaan, ukuran perusahaan, dan profitabilitas terhadap
nilai perusahaan pada sub sektor media dan hiburan yang terdaftar di Bursa Efek
Indonesia (BEI) selama periode 2020–2024.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode
Explanatory Research, serta melibatkan 13 perusahaan yang dipilih berdasarkan
teknik purposive sampling. Data sekunder diperoleh dari laporan keuangan tahunan
dan situs resmi BEI, dengan variabel nilai perusahaan diukur menggunakan Price
Earning Ratio (PER), struktur modal dengan Debt to Equity Ratio (DER),
pertumbuhan perusahaan dengan pertumbuhan total aset, ukuran perusahaan
dengan total aset, dan profitabilitas dengan Return on Equity (ROE).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, hanya pertumbuhan
perusahaan yang berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, sedangkan
struktur modal, ukuran perusahaan, dan profitabilitas tidak memiliki pengaruh
signifikan. Secara simultan, keempat variabel independen tersebut juga tidak
berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan.
Temuan ini mengindikasikan bahwa dalam industri media dan hiburan,
faktor internal seperti profitabilitas dan struktur modal belum tentu menjadi penentu
utama dalam peningkatan nilai perusahaan, sehingga perusahaan disarankan untuk
lebih memperhatikan faktor eksternal dan strategi digitalisasi untuk menjaga serta
meningkatkan daya tarik di mata investor.
Kata Kunci: Nilai Perusahaan, Struktur Modal, Pertumbuhan Perusahaan,
Ukuran Perusahaan, Profitabilitas.
Item Type: | Tugas Akhir (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Alfian Ma’arij (Penulis-152210047) ; Indro Herry Mulyanto (Pembimbing) |
Uncontrolled Keywords: | Nilai Perusahaan, Struktur Modal, Pertumbuhan Perusahaan, Ukuran Perusahaan, Profitabilitas. |
Subjek: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > (S1) Ilmu Administrasi Bisnis |
Depositing User: | UPA Perpustakaan |
Date Deposited: | 15 Oct 2025 03:43 |
Last Modified: | 15 Oct 2025 03:43 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/44405 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |