STRATEGI PEMASARAN MALKIST CRACKERS PRODUKSI INDONESIA MELALUI PENDEKATAN PRODUCT POSITIONING

Barezky, Annisa Noranda (2021) STRATEGI PEMASARAN MALKIST CRACKERS PRODUKSI INDONESIA MELALUI PENDEKATAN PRODUCT POSITIONING. Diploma thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of Tugas Akhir dan Abstrak.pdf]
Preview
Text
Tugas Akhir dan Abstrak.pdf

Download (10MB) | Preview
[thumbnail of 7 - DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
7 - DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (63kB) | Preview
[thumbnail of CD-Abstrak.pdf]
Preview
Text
CD-Abstrak.pdf

Download (124kB) | Preview
[thumbnail of CD-COVER.pdf]
Preview
Text
CD-COVER.pdf

Download (186kB) | Preview
[thumbnail of CD-Daftar Isi.pdf]
Preview
Text
CD-Daftar Isi.pdf

Download (138kB) | Preview
[thumbnail of CD-HALAMAN PENGESAHAN.pdf]
Preview
Text
CD-HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (786kB) | Preview
[thumbnail of Tugas Akhir dan Abstrak.pdf] Text
Tugas Akhir dan Abstrak.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

Camilan adalah makanan atau minuman yang dikonsumsi di waktu antara
dua santapan pokok. Jenis camilan yang beredar di Indonesia berupa cookies dan
crackers, keripik kentang dan ketela, keripik tortilla, wafer, dan camilan lainnya.
Masyarakat Indonesia mengonsumsi lebih banyak camilan daripada santapan
pokok dengan rasio 1.07:1. Cookies dan crackers menjadi salah satu segmen
camilan yang paling dikenal oleh masyarakat Indonesia. Kecocokan camilan
dengan gaya hidup masyarakat Indonesia membuat segmen cookies dan crackers
memiliki valuasi pendapatan sebesar $2,059 miliar pada tahun 2020 dengan nilai
pertumbuhan tahunan sebesar 7,3 persen. Produk segmen camilan cookies dan
crackers yang paling dikenal oleh masyarakat Indonesia adalah Malkist Crackers.
Nilai valuasi yang diiringi dengan pertumbuhan tahunan yang besar membuat
produsen Malkist Crackers harus terus menjaga dan bahkan terus memperluas
target pasar. Tujuan ini dapat dicapai dengan terus berinovasi meluncurkan varian
baru Malkist Crackers dan menggunakan strategi pemasaran yang tepat.
Penelitian ini bermaksud untuk merancang strategi pemasaran yang tepat
untuk setiap merek Malkist Crackers yang menjadi obyek dalam penelitian ini
yaitu, Roma Malkist, Gery Malkist, Hatari Malkist, Khong Guan Malkist, dan
Unibis Malkist. Strategi pemasaran dibuat berdasarkan product positioning masingmasing
merek
Malkist
Crackers
untuk
setiap
kriteria
yang
diteliti
yaitu
rasa,
harga,

kemasan,

varian rasa, tampilan, kepopuleran, kemudahan didapat, dan informasi
produk. Product positioning dibuat dengan metode Multidimensional Scaling.
Berdasarkan pengolahan data dan analisis, diperoleh bahwa Malkist Roma
dapat mengatur kembali strategi penentuan harga produk. Malkist Gery harus
melakukan pengembangan strategi pada tampilan produk. Malkist Khong Guan
dapat mengatur kembali strategi penentuan harga produk. Malksit Hatari dapat
mengembangkan strategi pada kriteria rasa, kemasan, varian rasa, kepopuleran,
informasi produk, dan kemudahan didapat. Malkist Unibis dapat mengatur strategi
pada kriteria rasa, kemasan, varian rasa, tampilan, kepopuleran, informasi produk,
dan kemudahan didapat.

Kata kunci: strategi pemasaran, product positioning, multidimensional scaling,
malkist crackers.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: strategi pemasaran, product positioning, multidimensional scaling, malkist crackers.
Subjek: H Social Sciences > HF Commerce
Divisions: x. Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 07 Mar 2022 02:08
Last Modified: 07 Mar 2022 02:10
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/28632

Actions (login required)

View Item View Item