KURNIAWATI, KURNIAWATI (2021) IMPLEMENTASI MODAL SOSIAL DAN MODAL EKONOMI DALAM PENGEMBANGAN USAHA JAMUR PADA SANGGAR TANI MEDIA AGRO MERAPI DI DUSUN GROGOL DESA UMBULHARJO KECAMATAN CANGKRINGAN KABUPATEN SLEMAN. Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.
Preview |
Text
Cover_Kurniawati.pdf Download (102kB) | Preview |
Preview |
Text
DaftarIsi_Kurniawati.pdf Download (93kB) | Preview |
Preview |
Text
DaftarPustaka_Kurniawati.pdf Download (87kB) | Preview |
Preview |
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (2MB) | Preview |
Text
Skripsi-Kurniawati-135150079.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan 1) Untuk mengkaji unsur modal sosial dan unsur modal ekonomi yang digunakan dalam pengembangan usaha di Sanggar Tani Media Agro Merapi 2) Untuk mengkaji implementasi modal sosial dan implementasi modal ekonomi dalam pengembangan usaha jamur di Sanggar Tani Media Agro Merapi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode pelaksanaan yaitu studi kasus. Teknik pengambilan informan dilakukan dengan Purposive Sampling yaitu Pemilik UMKM Sanggar Tani Media Agro Merapi, Salah satu perwakilan tenaga kerja Sanggar Tani Media Agro Merapi, salah satu perwakilan pemasok bahan baku Sanggar Tani Media Agro Merapi, dan salah satu perwakilan pelanggan Sanggar Tani Media Agro Merapi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi, sedangkan untuk teknik analisis data menggunakan deskriptif kualitatif dan keabsahan data yang diperoleh akan diuji dengan triangulasi sumber pengumpulan data. Hasil penelitian ini memberikan kesimpulan bahwa (1) Unsur modal sosial dalam pengembangan usaha di Sanggar Tani Media Agro Merapi ialah norma, kepercayaan, dan jaringan sedangkan modal ekonomi yang digunakan di Sanggar Tani Media Agro Merapi ialah alat-alat produksi, materi, dan uang. (a) Terdapat permasalahan dalam modal sosial yang digunakan di STMAM diantaranya keterbatasan tenaga kerja dan tidak terpenuhinya hak pelanggan dalam hal jumlah maupun waktu penerimaan produk yang terlambat maupun tidak susuai dengan perjanjian.(b) Terdapat permasalahan dalam modal ekonomi yang digunakan di STMAM yakni keterbatasan modal ekonomi yang dimiliki STMAM untuk melakukan pengembangan maupun keberlangsungan usaha (2) Implementasi modal sosial dan modal ekonomi di STMAM belum mampu menjadikan UMKM STMAM menjadi UMKM mandiri. STMAM masih bergantung dengan keberadaan pemasok, tenaga kerja, dan pelanggan sedangkan dalam modal ekonomi STMAM masih bergantung dengan pinjaman KUR Bank Mandiri, investasi dari pelanggan, dan bantuan hasil kerjasama dengan institusi.
Kata kunci: Implementasi, Modal Sosial, Modal Ekonomi, Pengembangan Usaha, UMKM
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Implementasi, Modal Sosial, Modal Ekonomi, Pengembangan Usaha, UMKM |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Biological Sciences |
Depositing User: | Eko Yuli |
Date Deposited: | 31 Aug 2021 03:10 |
Last Modified: | 26 Dec 2022 07:18 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/26581 |
Actions (login required)
View Item |