KAJIAN TEKNIS PENGGUNAAN BAHAN BAKAR ALAT ANGKUT KOMATSU HD 785-7 PADA PENGUPASAN LAPISAN PENUTUP TAMBANG BATUBARA PT. PAMAPERSADA NUSANTARA JOBSITE PT. KIDECO JAYA AGUNG KALIMANTAN TIMUR

PUTRA, HENDRA CAHYONO (2018) KAJIAN TEKNIS PENGGUNAAN BAHAN BAKAR ALAT ANGKUT KOMATSU HD 785-7 PADA PENGUPASAN LAPISAN PENUTUP TAMBANG BATUBARA PT. PAMAPERSADA NUSANTARA JOBSITE PT. KIDECO JAYA AGUNG KALIMANTAN TIMUR. Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (109kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (340kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (219kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (13kB) | Preview

Abstract

RINGKASAN PT. Pamapersada Nusantara merupakan salah satu kontraktor penambangan batubara yang dipercaya oleh PT. Kideco Jaya Agung, selaku pemegang Perjanjian Karya Perusahaan Pertambangan Batubara atau PKP2B di Kab. Paser, Prov. Kalimantan Timur. Pada pengupasan lapisan penutup, salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah pengangkutan lapisan penutup oleh alat angkut dari loading point menuju disposal. Masalah yang dihadapi saat ini adalah adanya rasio bahan bakar berlebih pada pengupasan lapisan penutup, yaitu melebihi maksimal penggunaan 1 ltr/bcm pada alat angkut Komatsu HD 785-7 di loading point SMD-2. Jarak pengangkutan menuju disposal adalah 3,7 km. Hal yang berpengaruh pada tingkat konsumsi bahan bakar adalah beban kerja alat, geometri, kondisi jalan angkut dan jarak tempuh pengangkutan lapisan penutup menuju disposal. Berdasarkan pengamatan kondisi kerja aktual, masih terdapat dua segmen jalan angkut dengan kemiringan yang melebihi standar perusahaan yaitu 8%, kondisi jalan angkut banyak yang rusak dengan amblasan roda lebih dari 5cm (medium severity). Metode evaluasi yang dilakukan yaitu dengan cara menganalisis pengaruh kondisi jalan angkut terhadap meningkatnya rasio bahan bakar alat angkut. Untuk Komatsu HD 785-7, setiap penambahan 1% grade keadaan menanjak akan menambah konsumsi bahan bakar sebesar 0,938 ltr/km keadaan bermuatan dan 0,112 ltr/km keadaan kosong, sedangkan pada setiap penambahan 1% grade keadaan menurun akan mengurangi konsumsi bahan bakar sebesar 0,156 ltr/km keadaan bermuatan dan 0,097 ltr/km keadaan kosong. Konsumsi bahan bakar dan produksi aktual alat angkut Komatsu HD 785-7 adalah 78,21 lt/jam dan 64,7 bcm/jam. Sehingga Rasio bahan bakar aktual saat ini adalah 1,21 ltr/bcm. Konsumsi bahan bakar alat angkut Komatsu HD 785-7 berdasarkan perhitungan rimpull berbeda dengan data aktual yaitu sebesar 76,72 ltr/jam dan produksi teori berdasarkan pengamatan waktu edar sebesar 64,9 bcm/jam, sedangkan untuk produksi berdasarkan perhitungan rimpull alat angkut adalah 68,7 bcm/jam. Setelah dilakukan perbaikan kondisi jalan angkut pada medium severity atau amblasan roda tidak lebih dari 5 cm pada permukaan jalan angkut dan kemiringan jalan angkut disesuaikan dengan standar perusahaan yaitu ≤8%, sehingga bahan bakar dan produksi alat angkut Komatsu HD 785-7 adalah 66,35 lt/jam dan 80,3 bcm/jam.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Basir Umaryadi
Date Deposited: 16 Jan 2018 01:40
Last Modified: 16 Jan 2018 01:40
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/14169

Actions (login required)

View Item View Item