Public Relations, Reputasi, dan Corporate Social Responsibility (Strategi PR Pertamina RU IV dalam Mempertahankan Reputasi Melalui Program CSR Rural Economics Budidaya Jamur Tiram di Tegalkamulyan, Cilacap)

HARDIYANTI, IRNA (2013) Public Relations, Reputasi, dan Corporate Social Responsibility (Strategi PR Pertamina RU IV dalam Mempertahankan Reputasi Melalui Program CSR Rural Economics Budidaya Jamur Tiram di Tegalkamulyan, Cilacap). Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (260kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan di perusahaan minyak dan gas bumi Negara yaitu PT Pertamina (persero) Refinery Unit (RU) IV Cilacap. Untuk mengetahui strategi PR yang digunakan dalam mempertahankan reputasinya melalui program CSR rural economics budidaya jamur tiram. Kerangka teori yang digunakan adalah teori Corporate Citizenship. Dimana kerangka teori ini akan memperkuat penelitian yang dilakukan di PT Pertamina (persero) RU IV Cilacap. Jenis penelitian yang dilakukan adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan cara wawancara, observasi serta studi pustaka. Hasil penelitian yaitu strategi PR yang dilakukan dalam mempertahankan reputasi melalui program CSR budidaya jamur tiram adalah: Plando-check-action dimana tahapan penerapannya kedalam program CSR rural economics budidaya jamur tiram ialah dengan melakukan pendekatan partisipatoris kepada masyarakat, masyarakat dapat menentukan sendiri program yang akan dijalankan oleh masyarakat setempat penerima program. Hingga akhirnya kedua belah pihak (perusahaan dan masyarakat) setuju yakni program yang dijalankan adalah Budidaya jamur tiram. Selama dijalankannya program tersebut perusahaan tetap mendampingi masyarakat pelaksana program agar masyarakat tetap merasakan adanya rasa memiliki atau sense of belonging. Kendala terlaksananya program CSR budidaya jamur tiram ini adalah timbulnya miss komunikasi antara masyarakat penerima program dan perusahaan yakni adanya penggunaan bahasa daerah setempat yang kurang dipahami oleh staff CSR perusahaan. Namun bisa diminimalisir dengan inovasi yang dijanlankan oleh PT Pertamina (persero) RU IV Cilacap yaitu dengan selalu mengadakan survey rutin dan adanya bapak asuh. Evaluasi dilaksanakan setelah berjalannya program CSR budidaya jamur tiram. Peneliti memberikan saran kepada PT Pertamina (persero) RU IV Cilacap agar tetap menjalin komunikasi yang baik sehingga kedepannya terdapat kesinambungan yang positif antara perusahaan dengan masyarakat. Untuk evaluasi yang telah dilakukan oleh PT Pertamina (persero) RU IV sendiri bekerjasama dengan lembaga Pure Institute digunakan sebagai cerminan untuk pelaksanaan program CSR selanjutnya.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 25 Nov 2016 02:30
Last Modified: 25 Nov 2016 02:30
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/9386

Actions (login required)

View Item View Item