SIANIPAR, REGINA GABRIELA (2024) ANALISIS USABILITY TESTING SISTEM INFORMASI MENGGUNAKAN METODE POST STUDY SYSTEM USABILITY QUESTIONNAIRE (PSSUQ) (Studi Kasus Sistem Informasi Akademik SADEWA UPN Veteran Yogyakarta). Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
Text
1. Skripsi Fulltext_122200023_Regina Gabriela Sianipar.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
|
Text
2. Cover_122200023_Regina Gabriela Sianipar.pdf Download (460kB) |
|
Text
3. Abstrak_122200023_Regina Gabriela Sianipar.pdf Download (784kB) |
|
Text
4. Lembar Pengesahan_122200023_Regina Gabriela Sianipar .pdf Download (1MB) |
|
Text
5. Daftar Isi_122200023_Regina Gabriela Sianipar.pdf Download (459kB) |
|
Text
6. Daftar Pustaka_122200023_Regina Gabriela Sianipar.pdf Download (1MB) |
Abstract
Sistem Aktivitas dan Prestasi Mahasiswa (SADEWA) merupakan salah satu
bentuk pemanfaatan perkembangan teknologi sistem informasi berbasis website
yang dikembangkan oleh UPN Veteran Yogyakarta untuk mencatat data aktivitas
dan prestasi mahasiswa selama masa perkuliahan. Namun mahasiswa atau
pengguna sistem informasi SADEWA menyatakan bahwa masih belum puas
dengan SADEWA. Terdapat berbagai keluhan terhadap informasi, tampilan, dan
tata letak menu pada SADEWA yang membuatnya menjadi tidak efektif dan
letaknya yang sulit untuk diingat.
Oleh karena itu dibutuhkan kemudahan pengguna dalam sistem informasi
ini untuk meningkatkan kualitas SADEWA dan memberikan kepuasan yang
optimal kepada pengguna. Penelitian ini dimaksudkan untuk dapat memberikan
rekomendasi perbaikan tampilan dan kualitas dari sistem informasi SADEWA
sehingga dapat meningkatkan kepuasan pengguna. Rekomendasi perbaikan
diberikan dengan mempertimbangkan tingkat dari kepuasan pengguna. Dalam
menyelesaikan masalah tersebut digunakan metode Post Study Using Usability
Questionnaire (PSSUQ) untuk menganalisis tingkat kepuasan pengguna
SADEWA.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa berdasarkan perhitungan skor yang
didapatkan dari PSSUQ secara keseluruhan mendapatkan skor sebesar 3,241 yang
berada diluar dari batas nilai norma PSSUQ yaitu antara batas bawah 2,62 hingga
batas atas 3,02 sehingga dapat dikatakan bahwa sistem informasi SADEWA kurang
memuaskan dan sulit untuk digunakan. Mengelompokkan menu berdasarkan
kategori yang lebih logis, serta memprioritaskan menu penting dalam satu kategori
akan membuat SADEWA lebih mudah diakses. Melakukan sosialisasi menu baru
melalui tutorial interaktif singkat juga diperlukan. Memprioritaskan pengembangan
fitur pada menu yang paling dibutuhkan seperti Beasiswa dan Pelatihan &
Workshop yang akan membantu meningkatkan skill dan pengalaman dari
mahasiswa.
Kata kunci: SADEWA, Usability Testing, Post Study Using Usability
Questionnaire (PSSUQ)
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | SADEWA, Usability Testing, Post Study Using Usability Questionnaire (PSSUQ) |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | A.Md.SI Indah Lestari Wulan Aji |
Date Deposited: | 05 Nov 2024 03:19 |
Last Modified: | 05 Nov 2024 03:19 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/41537 |
Actions (login required)
View Item |