PEMANFAATAN MEDIA INTERNAL HUMAS DALAM MENYAMPAIKAN INFORMASI DAN ASPIRASI PADA KARYAWAN PT. INDUSTRI KERETA API (PERSERO) MADIUN

SUHARDIYONO, DIMAS (2016) PEMANFAATAN MEDIA INTERNAL HUMAS DALAM MENYAMPAIKAN INFORMASI DAN ASPIRASI PADA KARYAWAN PT. INDUSTRI KERETA API (PERSERO) MADIUN. Other thesis, UPN "VETERAN" YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (213kB) | Preview
[img]
Preview
Text
II halaman pengesahan.pdf

Download (847kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (14kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (13kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Media internal yang masih digunakan oleh PT. INKA kurang berfungsi dengan baik untuk menyampaikan informasi kepada karyawan. Sehingga informasi tentang kebijakan baru perusahaan dan informasi lainnya tidak dapat tersalurkan tepat waktu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pemanfaatan media internal humas dalam menyampaikan informasi dan aspirasi pada karyawan PT. INKA Madiun dan menganalisis faktor-faktor pendukung dan penghambat penyampaian informasi dan aspirasi dari media internal humas pada karyawan PT. INKA. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilakukan di PT. INKA. Narasumber yang akan dijadikan sebagai informan dalam penelitian ini adalah Kepala Bagian Humas PT. INKA Madiun yaitu Bapak Fathor Rasyid dan Karyawan PT. INKA Madiun. Teknik analisa data dapat dilakukan dengan model analisis kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan media internal humas dalam menyampaikan informasi dan aspirasi pada karyawan PT. INKA Madiun bawah media internal PT. INKA masih kurang efektif dalam menyampaikan informasi atau menyalurkan aspirasi karywan PT. INKA Madiun. Media internal yang paling efektif adalah papan-papan pengumuman dalam bentuk mading yang ditempatkan pada tempat-tempat strategis dan yang ke dua adalah mailis yang paling efektif, karena sudah didukung oleh akses internet via Wifi. Faktor-faktor yang menjadi penghambat penyampaian informasi dan aspirasi dari media internal humas pada karyawan PT. INKA Madiun adalah faktor SDM atau pribadi masing-masing karyawan. Selain itu, informasi yang terlambat dan informasi yang di-updatenya terlambat. Faktor-faktor yang menjadi pendukung penyampaian informasi dan aspirasi dari media internal humas pada karyawan PT. INKA Madiun yaitu fasilitas-fasilitas yang diberikan selama ini internet dan lain sebagainya sudah dipercepat dan lain sebagainya itu sangat mendukung sehingga percepatan-percepatan akses maupun berita-berita akan lebih cepat dan akan diterima oleh karyawan. Kata kunci: Media Internal Humas, Informasi, Aspirasi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: J Political Science > JA Political science (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Basir Umaryadi
Date Deposited: 21 Jun 2016 02:40
Last Modified: 21 Jun 2016 02:40
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/4062

Actions (login required)

View Item View Item