PENGARUH EFEKTIVITAS KOMUNIKASI INTERPERSONAL DAN KUALITAS LAYANAN PENGEMUDI GO-JEK TERHADAP TINGKAT KEPUASAN PELANGGAN (Survei Terhadap Mahasiswa UPN “Veteran” Yogyakarta Pengguna Jasa Go-Food dan Go-Ride)

Masitoh, Hasna Dhiya’ (2020) PENGARUH EFEKTIVITAS KOMUNIKASI INTERPERSONAL DAN KUALITAS LAYANAN PENGEMUDI GO-JEK TERHADAP TINGKAT KEPUASAN PELANGGAN (Survei Terhadap Mahasiswa UPN “Veteran” Yogyakarta Pengguna Jasa Go-Food dan Go-Ride). Diploma thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of ABSTRACT.pdf] Text
ABSTRACT.pdf

Download (195kB)
[thumbnail of Skripsi Hasna Full.pdf] Text
Skripsi Hasna Full.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[thumbnail of cover .pdf] Text
cover .pdf

Download (212kB)
[thumbnail of DAFTAR ISI HASNA.pdf] Text
DAFTAR ISI HASNA.pdf

Download (229kB)
[thumbnail of LEMBAR PENGESAHAN HASNA.pdf] Text
LEMBAR PENGESAHAN HASNA.pdf

Download (273kB)

Abstract

Kemunculan Go-Jek melahirkan banyak hal setelahnya. Sesuatu yang tak kalah
menarik perhatian adalah sang pengemudi. Ia adalah karyawan lini pertama yang
berinteraksi langsung dengan pelanggan. Seperti halnya Mitra Go-Jek, sebutan untuk
pengemudi Go-Jek. Supaya membuat pelanggan merasa puas, mereka harus
menyediakan jasa terbaik. Beberapa factor yang mengacu pada jasa terbaik adalah
komunikasi interpersonal yang efektif antara pengemudi dengan pelanggan serta
kualitas jasa yang prima dan dapat diandalkan. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui apakah ada pengaruh dari Efektivitas Komunikasi Interpersonal dan
Kualitas Layanan terhadap Kepuasan Pelanggan di kalangan Mahasiswa UPN
“Veteran” Yogyakarta. Teori yang digunakan adalah Teori Pertukaran Sosial. Metode
yang digunakan adalah Metode Kuantitatif dengan menyebar kuesioner kepada
responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan Rumus Wibisono karena
jumlah populasi tidak diketahui secara pasti. Hasil perhitungan Koefisien
Determinasi Variabel X1 terhadap Variabel Y sebesar 43,70%, Variabel X2 terhadap
Variabel Y sebesar 39,70%, sedangkan Variabel X1 dan X2 terhadap Variabel Y
sebesar 46,90%.
Kata Kunci: komunikasi interpersonal, ojek online, kualitas layanan, kepuasan
pelanggan

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: komunikasi interpersonal, ojek online, kualitas layanan, kepuasan pelanggan
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 30 May 2022 02:41
Last Modified: 30 May 2022 02:49
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/29892

Actions (login required)

View Item View Item