PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP MINAT BELI CLOSEUP DIAMOND ATTRACTION (Studi pada kos jalan Perumnas Ngropoh Condong Catur Sleman Yogyakarta)

Imanudin, Faruq (2018) PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP MINAT BELI CLOSEUP DIAMOND ATTRACTION (Studi pada kos jalan Perumnas Ngropoh Condong Catur Sleman Yogyakarta). Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (173kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (484kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAKSI.pdf

Download (155kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (202kB) | Preview

Abstract

ABSTRAKSI Faruq Imanudin, nomor mahasiswa 152130050, Program Studi Adminitrasi Bisnis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta. Judul penelitian “Pengaruh Kualitas Produk dan Harga Terhadap Minat Beli (Studi pada kos jalan perumnas ngeropoh condong catur sleman yogyakarta)”, 2018. Dosen Pembimbing Dr.Susanta, M.Si dan Dr.Hastho Joko NU, M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan harga terhadap minat beli Closeup Diamond Attraction. Tipe penelitian ini adalah explanatory. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh penghuni kos jalan perumnas ngropoh condong catur sleman Yogyakarta dengan sebanyak 65 orang. Teknik sampling yang digunakan yaitu systematic random sampling dengan sampel ukuran sebanyak 40 responden. Teknik analisis data menggunakan. analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial yang meliputi analisis regresi berganda. Uji hipotesis menggunakan uji F dan uji t dengan taraf signifikansi 10%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Kualitas Produk dan Harga secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Minat Beli (F hitung 14,183 > f tabel 3,28). Variabel Kualitas Produk secara parsial berpengaruh signifkan terhadap minat beli (t hitung 4,486 > t-tabel 1,312). Harga secara parsial berpengaruh signifikan terhadap minat beli (t hitung 2,265 > t-tabel 1,312). Dari penelitian ini yang harus dilakukan oleh Closeup Diamond Attraction ialah perusahaan harus memperhatikan variabel kualitas produk dan harga karena kedua variabel tersebut berpengaruh terhadap minat beli. Item pernyataan yang harus ditingkatkan adalah item yang mendapatkan nilai rendah yaitu saya akan merekomendasikan Closeup Diamond Attraction kepada keluarga dan teman dekat. Kata Kunci : Kualitas Produk, Harga, Minat Beli

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Basir Umaryadi
Date Deposited: 06 Apr 2018 01:59
Last Modified: 06 Apr 2018 01:59
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/14878

Actions (login required)

View Item View Item