REPRESENTASI KONSPIRASI DALAM LAGU THE BEATLES (Analisis Semiotik Lagu Revolution No.9)

Sekarsari, Ayu (2017) REPRESENTASI KONSPIRASI DALAM LAGU THE BEATLES (Analisis Semiotik Lagu Revolution No.9). Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (63kB) | Preview
[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (159kB) | Preview
[thumbnail of daftar isi.pdf]
Preview
Text
daftar isi.pdf

Download (76kB) | Preview
[thumbnail of lembar PENGESAHAN.pdf]
Preview
Text
lembar PENGESAHAN.pdf

Download (611kB) | Preview
[thumbnail of daftar pustaka.pdf] Text
daftar pustaka.pdf

Download (110kB)

Abstract

The Beatles adalah band yang berpengaruh sepanjang masa. Popularitasnya tidak hanya
dirasakan pada era 1960-an tapi juga masih dirasakan sampai sekarang. Beatles
memiliki 24 album, salah satunya adalah White Album. Revolution No.9 adalah lagu
yang terdapat didalam White Album dan cukup terkenal akan kontroversi dibalik lirik
lagunya. Kemunculan lagu Revolution No.9 menjadi salah satu faktor pendukung
adanya rumor mengenai kematian Paul McCartney. Banyak orang yang mengakui
bahwa Revolution No.9 memiliki pesan tentang rumor tersebut. Maka dari itu, peneliti
melihat hal ini menjadi sebuah masalah dan ingin mengetahui bagaimana representasi
konspirasi yang dimunculkan dalam lirik lagu Revolution No.9. Tujuan dari penelitian
ini adalah mengetahui makna dari lagu Revolution No.9, mengetahui bagaimana
representasi konspirasi yang dimunculkan dalam lirik lagu Revolution No.9 dan
memberikan wawasan baru untuk Beatlemania. Metode penelitian yang digunakan oleh
peneliti adalah 9 formula namun hanya 3 butir yang digunakan oleh peneliti, yaitu
motivasi komunikator, struktur tanda dan tanda lain, dan intertekstualitas. Peneliti
menggunakan teori semiotika dari Ferdinand de Saussure yang membagi sebuah tanda
menjadi Denotatif dan Konotatif lalu menentukan tiap bait nya dengan penanda
(signifier) dan petanda (signified). Hasil dari penelitian ini adalah ada tiga representasi
yang dimunculkan dalam lagu Revolution No.9, yaitu konspirasi dilihat sebagai cover
untuk menutupi keadaan yang sebenarnya, konspirasi pemalsuan identitas dan kematian
seseorang dan konspirasi dilihat sebagai penyampaian pesan secara tersurat. Saran yang
dapat peneliti berikan adalah peneliti lain yang akan melakukan penelitian semiotika,
terutama penelitian lagu, dapat menentukan atau membatasi beberapa frasa atau kata
yang ingin diteliti. Dikarenakan hal tersebut dapat memudahkan peneliti untuk lebih
memusatkan penelitian mereka dan lebih membantu dalam penelitian.

Kata kunci: analisis semiotika, The Beatles, Revolution No.9, representasi konspirasi.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: analisis semiotika, The Beatles, Revolution No.9, representasi konspirasi.
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 06 Sep 2017 04:26
Last Modified: 14 Nov 2023 03:30
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/12738

Actions (login required)

View Item View Item