MANAJEMEN PRODUKSI PROGRAM ACARA TV MUSIK DALAM MENINGKATKAN RATING “DAHSYAT” di RCTI

Widyastuty, Vidya (2017) MANAJEMEN PRODUKSI PROGRAM ACARA TV MUSIK DALAM MENINGKATKAN RATING “DAHSYAT” di RCTI. Other thesis, UPN "VETERAN" YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
COVER SKRIPSI.pdf

Download (77kB) | Preview
[img]
Preview
Text
halaman pengesahan.pdf

Download (243kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (154kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (169kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK “Dahsyat” merupakan program musik yang berkembang yang ditayangkan oleh RCTI mengenai informasi deretan lagu yang hits di Indonesia, permainan, kuis, selain itu ada juga informasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan desain acara program “Dahsyat”, menjelaskan pelaksanaan program musik “Dahsyat”, dan menjelaskan tim manajemennya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif dengan teknik observasi ke RCTI dan pengumpulan data melalui wawancara, dokumentasi, dan observasi. Pada penelitian yang dilakukan tim produksi yaitu rapat internal untuk menyusun jadwal artis, gimmick, budget, chart. Kerjasama tim produksi dahsyat yang dapat menghasilkan suatu acara yang menarik sehingga memberikan konsep penayangan yang berbeda dari acara musik yang lain. Karena penayangan “Dahsyat” yang setiap harinya membuat tim manajemen produksi harus dapat mengatur acara ini secara tepat dan juga cepat sehingga penonton dapat menyaksikan program musik ini. Hasil penelitian ini menemukan Tim manajemen “Dahsyat” melakukan tanggung jawab dengan menggunakan empat fungsi, yaitu planning , di dalam planning ada 3 tahap yaitu proses perkembangan ide, perencanaan konsep, dan budgeting. Fungsi kedua yaitu organizing, kegiatan organizing dalam program “Dahsyat” disini meliputi pembagian tugas tim produksi, dan termasuk dalam pre-production. Fungsi ketiga yaitu pelaksanaan (leading atau production), dalam tahap leading atau production merupakan tahap dimana tim produksi berusaha untuk mengubah bentuk rundown menjadi bentuk audio visual, dan fungsi terakhir yaitu pengawasan (controlling atau post production). Kegiatan paska produksi program musik “Dahsyat” adalah editing tetapi karena program dilakukan secara live on air, maka sangat tidak memungkinkan untuk tim produksi melakukan editing secara offline. Jadi dalam hal ini tim produksi yaitu program director melakukan editing secara online yaitu dengan mengambil gambar-gambar mana saja yang bagus di ruangan control room yang dapat ditampilkan pada saat live. Dari ketiga proses pra produksi, produksi, dan pasca produksi dan empat fungsi tim manajemen yang matang maka dapat menghasilkan rating dan share yang baik. Kata kunci: Produksi, Program, Televisi, Rating & Share Dahsyat

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Basir Umaryadi
Date Deposited: 24 Jul 2017 02:20
Last Modified: 24 Jul 2017 02:20
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/12428

Actions (login required)

View Item View Item