PENGARUH MEKANISME GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP KINERJA PERBANKAN DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2007-2011

JAYANTI.S, ROTUA (2012) PENGARUH MEKANISME GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP KINERJA PERBANKAN DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2007-2011. Other thesis, UPN ''VETERAN'' YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (7kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini ingin menguji pengaruh mekanisme good corporate governance terhadap kinerja bank di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode tahun 2007-2011. Konesp indikator yang dipakai dalam mekanisme Corporate Governance terdiri dari ; Ukuran dewan Direksi,Ukuran dewan Komisaris,Ukuran dewan Komisaris Independen dan CAR. Secara khusus, penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Ukuran dewan Direksi,Ukuran Dewan Komisaris,Ukuran dewan Komisaris Independen dan CAR terhadap kinerja bank (ROA). Sampel dalam penelitian ini adalah 26 perusahaan yang terdaftar di BEI dan mempublikasikan selama tahun 2007-2011. Pemilihan sampel berdasarkan kriteria sebagai berikut; Diperoleh data laporan keuangan selama periode 2007-2011,dan perusahaan yang mengungkapkan informasi mengenai Corporate Governance,strukur kepemilikan dan rasio keuangan dalam laporan keuangan. Data yang dipakai dalam penelitian ini diperoleh dari. Bursa Efek Indonesia (BEI). Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa mekanisme corporate governance dalam penelitian ini terdiri dari; Ukuran dewan Direksi,Ukuran dewan Komisaris, Ukuran dewan Komisaris Independen dan CAR. Dan hasilnya menunjukkan bahwa Ukuran dewan Direksi dan Ukuran dewan Komisaris Independen berpengaruh secara signifikan dan Ukuran dewan Komisaris dan CAR tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja perbankan (ROA). Kata Kunci: Corporate Governance,Ukuran dewan Direksi,Ukuran dewan komisaris,Ukuran dewan Komisaris Independen,CAR dan kinerja keuangan (ROA).

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Erny Azyanti
Date Deposited: 06 Dec 2016 07:29
Last Modified: 06 Dec 2016 07:29
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/9858

Actions (login required)

View Item View Item