ANALISIS IMPLEMENTASI CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) YANG BERBENTUK PROGRAM KEMITRAAN DAN BINA LINGKUNGAN (PKBL) PADA BADAN USAHA MILIK NEGARA (BUMN) DI INDONESIA (Studi Pada PT. Bank mandiri, Tbk)

SARIARIONDOLAR NAIBAHO, IYAN (2012) ANALISIS IMPLEMENTASI CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) YANG BERBENTUK PROGRAM KEMITRAAN DAN BINA LINGKUNGAN (PKBL) PADA BADAN USAHA MILIK NEGARA (BUMN) DI INDONESIA (Studi Pada PT. Bank mandiri, Tbk). Other thesis, UPN ''VETERAN'' YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (92kB) | Preview

Abstract

CSR (Corporate Social Responsibility) merupakan suatu bentuk tanggung jawab sosial dari perusahaan yang telah banyak kita tahu dilaksanakan oleh perusahaan swasta. Namun CSR tidak hanya dilakukan oleh perusahaan swasta saja, BUMN (Badan Usaha Milik Negara) yang notabennya dimiliki oleh negara pun memiliki program CSR, yaitu Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL), namun program ini lebih riil hubungannya dengan masyarakat. Didalam pelaksanaannyapun terdapat perbedaan konsep yang belum umum diketahui masyarakat. Apabila dilihat lebih dalam, BUMN merupakan badan usaha/perusahaan yang tujuan didirikannya adalah untuk mengabdi pada masyarakat dan untuk kesejahteraan masyarakat, oleh sebab itu penelitian ini dilakukan untuk melihat sebenarnya apakah program PKBL ini dan bagaimana pelaksanaan program ini. Dalam penelitian ini khususnya diangkat contoh program PKBL yang dilaksanakan oleh Bank Mandiri, yang akan diulas lebih dalam tentang pelaksanaan program dan bentuk-bentuk PKBL yang sudah dilakukan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dan analisis data Kualitatif dengan model penelitian historis, di mana digunakan data-data yang diperoleh dari berbagai sumber seperti dari IDX dan laporan tahunan perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PKBL dilaksanakan dengan menganggarkan dana dari laba tahunan perusahaan dan digunakan untuk program kemitraan pada masyarakat dengan pemberian kredit ringan, pinjaman khusus dan pelatihan khususnya di sini adalah usaha kecil menengah. sementara program Bina Lingkungan yang berupa penyaluran bantuan untuk masyarakat seperti bantuan bencana, beasiswa, dan bantuan lainnya. Program PKBL, khususnya pada Bank Mandiri ini telah dilaksanakan dengan sangat baik, juga melaksanakan seluruh program wajib yang ditetapkan dan penyaluran tersebar keseluruh provinsi di Indonesia. Kata kunci : PKBL, CSR, BUMN, Bank Mandiri

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Erny Azyanti
Date Deposited: 30 Nov 2016 07:49
Last Modified: 30 Nov 2016 07:49
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/9650

Actions (login required)

View Item View Item