ANALISIS PENGGUNAAN BLACKBERRY DI KALANGAN REMAJA (STUDY DESKRIPTIF PENGGUNAAN BLACKBERRY PADA PELAJAR KELAS 3 SMP MUHAMMADIYAH III YOGYAKARTA

Rahma Widyastanti, Dorojati (2012) ANALISIS PENGGUNAAN BLACKBERRY DI KALANGAN REMAJA (STUDY DESKRIPTIF PENGGUNAAN BLACKBERRY PADA PELAJAR KELAS 3 SMP MUHAMMADIYAH III YOGYAKARTA. Other thesis, UPN ''VETERAN'' YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (9kB) | Preview

Abstract

Salah satu yang kini sedang menjadi sorotan di dunia perkembangan teknologi komunikasi adalah munculnya telepon genggam dengan merk BlackBerry, serta maraknya penggunaan BlackBerry dikalangan remaja yang dirasa hanya untuk sebagai penunjang gaya hidup para remaja jaman sekarang. BlackBerry merupakan telepon genggam yang membawa daya tarik tersendiri dengan cara menawarkan segala macam kemudahan serta fitur-fitur yang lengkap dibanding telepon genggam lainnya. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk meneliti tentang penggunaan BlackBerry dikalangan ramaja dengan rumusan masalahnya adalah bagaimana penggunaan BlackBerry dikalangan remaja khususnya pelajar kelas 3 SMP Muhammadiyah III Yogyakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif kualitatif yang merupakan pemaparan fakta-fakta untuk menjawab rumusan masalah penelitian. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pemanfaatan BlackBerry dan kemudahan yang didapat dari BlackBerry bagi remaja serta mengidentifikasi penggunaan BlackBerry di kalangan pelajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fenomena yang terjadi di masyarakat kebanyakan penggunaan BlackBerry berasal dari kalangan remaja yang menggunakan BlackBerry sebagai penunjang gaya hidup atau trend. BlackBerry sebenarnya lebih cocok digunakan oleh para pebisnis yang lebih mengutamakan konektifitas online dengan kliennya, dan layanan push mail nya lebih berguna untuk menerima dan mengirim pesan e-mail tentang suatu pekerjaan. Berdasarkan uraian diatas dapat disimpulkan bahwa penggunaan handphone BlackBerry di kalangan remaja kelas 3 SMP Muhammadiyah III lebih pada penunjang gaya hidup, walupun tidak sedikit remaja yang menggunakan handphone BlackBerry sebagai media untuk membantu mendapatkan bahan tugas yang diberikan dari sekolah. One thing that is currently in the spotlight in the world of communication technology development is the emergence of mobile phone with BlackBerry brand, as well as the rampant use of BlackBerry among adolescents which is perceived only as a support for the lifestyle of today's teenagers. BlackBerry is a mobile phone that brings it's own charm by offering all sorts of features and ease of use compared to other cell phone brands. Therefore, the researcher is interested in research on BlackBerry usage among adolescents with the formulation of the problem is how BlackBerry used among adolescents, particularly in third grader in SMP Muhammadiyah III Yogyakarta. The method used in this study is qualitative descriptive method which is a presentation of facts to answer the research problem formulation. The purpose of this study was to examine the use BlackBerry and convenience gained from it for teens to identify the use of BlackBerry among students. The results showed that the phenomena occurring in the community mostly derived from the use of BlackBerry among teenagers who use the BlackBerry as a support for lifestyle or trend. BlackBerry is actually more suitable for use by business people who prefer the online connectivity with their clients, and its push mail service more useful to receive and send e-mail about a job. Based on the description above it can be concluded that BlackBerry usage among 3rd grader in SMP Muhammadiyah III are more on supporting their lifestyle, even though not a few students used BlackBerry as a media to help getting the materials on tasks given by the school.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Erny Azyanti
Date Deposited: 24 Nov 2016 06:41
Last Modified: 24 Nov 2016 06:41
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/9349

Actions (login required)

View Item View Item