STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN STASIUN RADI0 BAHUREKSA SUARA PEKALONGAN 103.8 FM DALAM MENDAPATKAN PENGIKLAN

Nabiel, Muhammad (2012) STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN STASIUN RADI0 BAHUREKSA SUARA PEKALONGAN 103.8 FM DALAM MENDAPATKAN PENGIKLAN. Other thesis, UPN ''VETERAN'' YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (11kB) | Preview

Abstract

Media massa, baik cetak maupun elektronik semakin bersaing untuk mendapatkan konsumen, serta berebut dalam usaha menyampaikan informasi kepada masyarakat. Radio Bahureksa Suara Pekalongan 103.8 FM sebagai barometer musik Pekalongan tidak terlepas dari situasi ini, maka peneliti merasa tertarik untuk mengkaji lebih dalam strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan Radio Bahureksa Suara Pekalongan 103.8 FM dalam mendapatkan pengiklan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Penelitian Deskriptif. Teknik pengumpulan data diperoleh dari hasil wawancara, observasi dan studi pustaka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan Radio Bahureksa Suara Pekalongan 103.8 FM dalam menjaring pengiklan menggunakan beberapa strategi baku bauran pemasaran yaitu; melakukan análisis segmentasi, dari segi produk, place, price, dan promotion yang telah dirancang agar sesuai visi dan misi, periklanan, penjualan langsung, pensponsoran, promosi penjualan, dan tenaga penjualan. Memanfaatkan radio streaming sebagai cara perluasan distribusi produk. Dalam penelitian ini strategi yang mendukung dalam mendapatkan pengiklan adalah strategi pensponsoran, karena strategi ini seringkali digunakan oleh Radio Bahureksa Suara Pekalongan 103.8 FM untuk melekatkan image perusahaan di mata klien melalui kegiatan pensponsoran dalam event-event yang diselenggarakan oleh Event Organizer (EO). The media, both print and electronic increasingly compete for customers, and scrambling in an attempt to convey information to the public. Bahureksa Suara Pekalongan 103.8 FM as a barometer of Pekalongan music is inseparable from the situation, the researcher were interested to explore the marketing communication strategies undertaken Bahureksa Suara Pekalongan 103.8 FM in getting advertisers. The research method used in this research is descriptive research method. Data collection techniques derived from interviews, observations, and literature. The results showed that the marketing communication strategies undertaken Bahureksa Suara Pekalongan 103.8 FM in attracting advertisers using some basic strategy of the marketing mix, namely: Conduct an analysis of segmentation, in terms of product, place, price, and promotion that has been designed to fit the vision and mission, advertising , direct sales, sponsorship, sales promotion, and sales force. Also utilizing streaming radio as a means of expanding product distribution. In this research strategies that support in getting advertisers are sponsoring strategy, because this strategy is often used by Bahureksa Suara Pekalongan 103.8 FM to embed corporate image in the eyes of clients through sponsorship in events organized by the Event Organizer (EO).

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Erny Azyanti
Date Deposited: 21 Nov 2016 04:17
Last Modified: 21 Nov 2016 04:17
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/9115

Actions (login required)

View Item View Item