SISTEM INFORMASI GEOGRAFI PEMETAAN SUMUR MINYAK BERBASIS WEB DENGAN MENGGUNAKAN GOOGLE MAPS API

ANDANU PURNOMO, PRIMALDI (2013) SISTEM INFORMASI GEOGRAFI PEMETAAN SUMUR MINYAK BERBASIS WEB DENGAN MENGGUNAKAN GOOGLE MAPS API. Other thesis, UPN ''VETERAN'' YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (83kB) | Preview

Abstract

Indonesia merupakan negara yang kaya akan sumber daya alamnya, salah satunya yaitu minyak. Minyak merupakan salah satu sumberdaya alam yang tidak terbarukan (non-renewable), terperangkap dalam batuan reservoir dan terbentuk melalui proses geologi. Kegiatan usaha bidang minyak sendiri merupakan investasi yang mahal dan beresiko tinggi.Untuk mengurangi resiko tersebut maka dalam kegiatan eksplorasi minyak perlu dilakukan sejumlah tahapan kegiatan dengan berbagai metode dan teknologi, mulai dari yang paling dasar dan murah hingga mahal supaya dapat memilah daerah yang masih potensial dan layak dikembangkan lebih lanjut.Investasi dalam kegiatan minyak akan berakibat pada penambahan volume dan jenis data, maka diperlukan system pengelola data yang terintegrasi. Integrasi data cadangan minyak yang baik akan menimbulkan efisiensi baik dari segi biaya ataupun waktu. Dari permasalahan yang ada di rasa perlu dibangun “Sistem Informasi Geografi Pemetaan Sumur Minyak berbasis web Dengan Menggunakan Google Maps API ” sehingga dapat membantu mengetahui letak wilayah sumur minyak yang berada di Indonesia Untuk membangun “Sistem Informasi Geografi Pemetaan Sumur Minyak berbasis web Dengan Menggunakan Google Maps API ” digunakan metode waterfall. Dengan system informasi geografi ini akan membantu pemerintah dan investor-investor minyak mengetahui lokasi sumur minyak yang potensial di Indonesia. Dengan penelitian ini dihasilkan sebuah “Sistem Informasi Geografi Pemetaan Sumur Minyak berbasis web Dengan Menggunakan Google Maps API”. Maka akan diberikan informasi letak-letak sumur minyak yang berpotensi di Indonesia. Sehingga orang-orang yang membutuhkan informasi tentang sumur-sumur minyak mendapatkan informasi yang dibutuhkan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science
Depositing User: Erny Azyanti
Date Deposited: 14 Sep 2016 03:47
Last Modified: 14 Sep 2016 03:47
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/6224

Actions (login required)

View Item View Item