Prayuda, Andi (2025) RESISTENSI PESAN IDEOLOGI “WOKE” DALAM GAME ASSASSIN’S CREED SHADOW. Skripsi thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
|
Text
2_Cover_153180049_Andi Prayuda.pdf Download (261kB) |
|
|
Text
4_Halaman Pengesahan_153180049_Andi Prayuda.pdf Download (406kB) |
|
|
Text
3_Abstrak_153180049_Andi Prayuda.pdf Download (140kB) |
|
|
Text
5_Daftar Isi_153180049_Andi Prayuda.pdf Download (123kB) |
|
|
Text
6_Daftar Pustaka_153180049_Andi Prayuda.pdf Download (190kB) |
|
|
Text
1_Skripsi Full_153180049_Andi Prayuda.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas resistensi terhadap implementasi ideologi “Woke” dalam
game Assassin’s Creed Shadow yang dikembangkan oleh Ubisoft, dengan fokus
pada reaksi komunitas gamers Indonesia di grup Facebook Assassin’s Creed
Indonesia Forum. Menggunakan teori kontra hegemoni Antonio Gramsci,
penelitian ini menganalisis bagaimana anggota komunitas melakukan perlawanan
terhadap pesan ideologi “Woke” yang dihadirkan oleh pihak dominan yaitu
developer game melalui konten game. Metode yang digunakan adalah analisis isi
kualitatif dengan pengumpulan data melalui observasi pasif yang mendokumentasi
unggahan dan komentar terkait isu “Woke” di dalam grup tersebut. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa resistensi terjadi dan terbentuk dalam lima pola utama; Narasi
tandingan dan kritik ideologis (War of Position), Perlawanan keras dan aksi kolektif
digital (War of Movement), Revolusi pasif (Passive Revolution), Resistensi
simbolik dan bahasa digital, serta Pembentukan blok historis dan aliansi sosial. Para
pemain menolak tiga nilai pesan ideologi “Woke” dalam game Assassin’s Creed
Shadow yaitu; kesetaraan dengan pemilihan Yasuke sebagai tokoh protagonist,
reprensentasi dan body positivity dengan adanya karakter Yaya sebagai tokoh
sampingan, dan narasi LGBTQ+ pada adengan ciuman sesame jenis. Temuan ini
menegaskan bahwa game dapat menjadi arena perlawanan ideologis, di mana
komunitas gamers mempraktikkan kontra hegemoni terhadap nilai-nilai dominan
yang dihadirkan oleh industri game.
Kata kunci: ”Woke”, game, ideologi, resistensi, gamers
| Item Type: | Tugas Akhir (Skripsi) |
|---|---|
| Additional Information: | Andi Prayuda (Penulis - 153180049) ; Arika Bagus Perdana (Pembimbing) |
| Uncontrolled Keywords: | ”Woke”, game, ideologi, resistensi, gamers |
| Subjek: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
| Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > (S1) Ilmu Komunikasi |
| Depositing User: | UPA Perpustakaan |
| Date Deposited: | 11 Nov 2025 03:53 |
| Last Modified: | 11 Nov 2025 03:53 |
| URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/45383 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
