PENGEMBANGAN MODEL SISTEM DINAMIK UNTUK MENGANALISIS JUMLAH PRODUKSI SUSU SAPI TERHADAP PEMENUHAN PERMINTAAN (Studi Kasus pada KUD Tani Wilis Sendang Tulungagung)

UTANTI, DYAH IKA (2025) PENGEMBANGAN MODEL SISTEM DINAMIK UNTUK MENGANALISIS JUMLAH PRODUKSI SUSU SAPI TERHADAP PEMENUHAN PERMINTAAN (Studi Kasus pada KUD Tani Wilis Sendang Tulungagung). Skripsi thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of 2_Cover_122210039_Dyah Ika Utanti.pdf] Text
2_Cover_122210039_Dyah Ika Utanti.pdf

Download (215kB)
[thumbnail of 3_Abstrak_122210039_Dyah Ika Utanti.pdf] Text
3_Abstrak_122210039_Dyah Ika Utanti.pdf

Download (273kB)
[thumbnail of 4_Halaman Pengesahan_122210039_Dyah Ika Utanti.pdf] Text
4_Halaman Pengesahan_122210039_Dyah Ika Utanti.pdf

Download (154kB)
[thumbnail of 5_Daftar Isi_122210039_Dyah Ika Utanti.pdf] Text
5_Daftar Isi_122210039_Dyah Ika Utanti.pdf

Download (318kB)
[thumbnail of 6_Daftar Pustaka_122210039_Dyah Ika Utanti.pdf] Text
6_Daftar Pustaka_122210039_Dyah Ika Utanti.pdf

Download (280kB)
[thumbnail of 1_Skripsi full_122210039_Dyah Ika Utanti.pdf] Text
1_Skripsi full_122210039_Dyah Ika Utanti.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
Official URL: https://www.upnyk.ac.id/

Abstract

Indonesia menghadapi tantangan dalam memenuhi kebutuhan susu nasional
dengan produksi domestik yang hanya mencapai 20% dari total konsumsi,
sementara 80% sisanya dipenuhi melalui impor. KUD Tani Wilis di Kecamatan
Sendang, Kabupaten Tulungagung, sebagai salah satu produsen susu sapi perah
utama di Jawa Timur, mengalami ketidakseimbangan antara produksi aktual
sebesar 53.838 liter per hari dengan total permintaan yang mencapai 57.444 liter
per hari, mengakibatkan kekurangan pasokan sekitar 3.606 liter per hari.
Penelitian ini bertujuan menganalisis variabel-variabel yang memengaruhi
produksi susu sapi di Kecamatan Sendang untuk memahami dinamika interaksinya
dalam memenuhi permintaan konsumen. Fokus penelitian ini adalah menganalisis
dinamika sistem produksi serta intervensi strategis untuk meningkatkan
keberlanjutan hasil produksi susu. Metode penelitian menggunakan analisis sistem
dinamik dengan membandingkan tiga skenario yaitu impor sapi perah, program
inseminasi buatan, dan kombinasi keduanya.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa skenario kombinasi impor sapi perah
dan program inseminasi buatan menghasilkan produksi tertinggi dengan rata-rata
1.627.372 liter, melebihi skenario impor sapi saja 1.621.623 liter, dan skenario
inseminasi buatan saja 1.609.856 liter. Pendekatan kombinasi berhasil
menggabungkan keuntungan jangka pendek dari impor sapi berkualitas tinggi
dengan manfaat jangka panjang dari program pemuliaan genetik, sekaligus
memberikan diversifikasi risiko operasional dan alokasi sumber daya yang efisien.
Penelitian ini merekomendasikan penerapan strategi kombinasi sebagai solusi
optimal untuk meningkatkan produksi susu sapi yang berkelanjutan di KUD Tani
Wilis.
simulasi
Kata kunci: produksi susu

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dyah Ika Utanti (122210039) ; Yuli Dwi Astanti (Pembimbing)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: produksi susu sapi, inseminasi buatan, impor sapi, sistem dinamik, simulasi
Subjek: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Divisions: Fakultas Teknik Industri > Teknik Industri (S1)
Depositing User: Indah Lestari
Date Deposited: 21 Jul 2025 07:01
Last Modified: 21 Jul 2025 07:01
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/43175

Actions (login required)

View Item View Item