ASHARI, NURUL NABILA (2024) ANALISIS DIMENSIONALITAS DAN GEOELECTRICAL STRIKE BERDASARKAN DATA MAGNETOTELLURIK DALAM PEMODELAN 2D SISTEM PANAS BUMI LAPANGAN “NAS”, PASAMAN, SUMATRA BARAT. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
Text
1. Skripsi Fulltext_115200038_Nurul Nabila Ashari.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
|
Text
2. Cover_115200038_Nurul Nabila Ashari.pdf Download (74kB) |
|
Text
3. Abstrak_115200038_Nurul Nabila Ashari.pdf Download (172kB) |
|
Text
4. Lembar Pengesahan_115200038_Nurul Nabila Ashari.pdf Download (848kB) |
|
Text
5. Daftar Isi_115200038_Nurul Nabila Ashari.pdf Download (88kB) |
|
Text
6. Daftar Pustaka_115200038_Nurul Nabila Ashari.pdf Download (153kB) |
Abstract
Model data MT dapat mengalami kerancuan jika dimensionalitas data
berbeda dengan dimensi model, sehingga perlu analisis data MT untuk
mengatasinya. Kondisi tersebut dapat diakibatkan kompleksitas struktur geologi
bawah permukaan yang biasanya ditemui pada sistem panas bumi. Energi panas
bumi sebagai energi terbarukan perlu dimanfaatkan, salah satunya pada sistem
panas bumi pada lapangan “NAS” yang diduga memiliki potensi energi panas
bumi. Untuk memanfaatkan energi ini, maka dilakukan kegiatan eksplorasi, yakni
dengan metode magnetotellurik yang mengidentifikasi nilai resistivitas batuan
dibawah permukaan berdasarkan respon medan elektromagnetik, sehingga sistem
panas bumi dapat diidentifikasi dan diinterpretasi berdasarkan model
resistivitasnya. Untuk mengurangi ambiguitas dari model yang akan diinterpretasi,
diperlukan analisis dimensionalitas dan geoelectrical strike. Penelitian ini
menggunakan analisis dimensionalitas skewness dan polar diagram untuk
mengetahui karakteristik data MT dan analisis geoelectrical strike untuk
menentukan strike dibawah permukaan sebagai acuan rotasi sehingga
menghasilkan model yang minim ambiguitas. Hasil analisis menunjukan
dimensionalitas skewness dan polar diagram memiliki dominasi karakter data 1D�2D,
dilihat dari nilai skew <0.3 dan bentuk polar diagram yang dominan
elips/oval. Analisis geoelectrical strike menunjukan nilai rotasi masing-masing
titik sebesar 342.5º, 332.5º, 332.5º, 325º, 337.5º, dan 335º dengan arah Barat Laut
– Tenggara, mengindikasikan arah konduktivitas di lapangan “NAS”. Penampang
2D yang diinterpretasi adalah penampang rotasi hasil analisis geoelectrical strike
karena RMS error paling rendah diantara penampang lainnya, diinterpretasikan
batuan penudung dengan resistivitas 4 – 9 Ω.m, zona reservoir dengan resistivitas
53 – 532 Ω.m, batuan metamorf dengan resistivitas >532 Ω.m, dan struktur sesar
terlihat dari kontras resistivitas lateral.
Kata Kunci: dimensionalitas, geoelectrical strike, magnetotellurik, panas bumi,
resistivitas
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | dimensionalitas, geoelectrical strike, magnetotellurik, panas bumi, resistivitas |
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | A.Md.SI Indah Lestari Wulan Aji |
Date Deposited: | 18 Nov 2024 01:47 |
Last Modified: | 18 Nov 2024 01:48 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/41670 |
Actions (login required)
View Item |