PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN LEVERAGE TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERBANKAN KONVENSIONAL YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI)

MAHENDRA PUTRA, BOGAS (2015) PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN LEVERAGE TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERBANKAN KONVENSIONAL YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI). Other thesis, UPN ''VETERAN'' YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
abstrak 1.pdf

Download (10kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak 2.pdf

Download (10kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini menjelaskan hubungan antara good corporate governance dengan kinerja keuangan pada perusahaan perbankan. Indikator yang dipakai untuk menjelaskan corporate governance dalam penelitian ini terdiri dari Dewan Komisaris Independen, Dewan Direksi, Komite Audit, Kepemilikan Institusional, dan Leverage. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda, karena sesuai dengan tujuan penelitian yaitu untuk menganalisis pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan perbankan konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2010-2013. Untuk menentukan sampel pilihan digunakan metode purposive sampling. Dengan menggunakan metode ini maka didapatkan 29 perusahaan perbankan yang akan dijadikan sebagai sampel dalam penelitian ini. Dari hasil pengujian hipotesis dalam penelitian ini, menunjukan bahwa dewan komisaris independen, dan leverage tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan perusahaan perbankan. Hasil penelitian ini juga menunjukkan dewan direksi, komite audit, dan kepemilikan institusional berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan perusahaan perbankan. Kata Kunci : Good Corporate Governance, Return On Asset (ROA), leverage, Kinerja Keuangan Perusahaan Perbankan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Erny Azyanti
Date Deposited: 21 Jun 2016 07:26
Last Modified: 21 Jun 2016 07:26
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/4133

Actions (login required)

View Item View Item