Nursahid, Ardiansyah Bagus (2024) GEOLOGI DAN PERHITUNGAN SUMBERDAYA DENGAN PEMODELAN LAPISAN BATUBARA BERDASARKAN METODE CIRCULAR PADA DAERAH TENAIK, KECAMATAN DAMAI, KABUPATEN KUTAI BARAT, PROVINSI KALIMANTAN TIMUR. Diploma thesis, UPN Veteran Yogyakarta.
Text
Abstrak_111200038_Ardiansyah Bagus Nursahid.pdf Download (440kB) |
|
Text
Cover_111200038_Ardiansyah Bagus Nursahid.pdf Download (833kB) |
|
Text
Daftar isi_111200038_Ardiansyah Bagus Nursahid.pdf Download (439kB) |
|
Text
Skripsi Full_111200038_Ardiansyah Bagus Nursahid.pdf Restricted to Repository staff only Download (27MB) |
|
Text
Daftar Pustaka_111200038_Ardiansyah Bagus Nursahid.pdf Download (419kB) |
|
Text
Lembar Pengesahan_111200038_Adiansyah Bagus Nursahid.pdf Download (310kB) |
Abstract
Daerah penelitian berada pada daerah Tenaik, Kecamatan Damai, Kabupaten Kutai
Barat, Kalimantan Timur. Secara fisiografi lokasi penelitian termasuk ke dalam Cekungan
Kutai dengan formasi pembawa batubara yaitu Formasi Pulubalang yang berumur Miosen
Tengah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi geologi yang mencakup
geomorfologi, stratigrafi, dan struktur geologi daerah penelitian, serta mengetahui sumberdaya
batubara dengan pemodelan lapisan batubara. Metode penelitian yang digunakan berupa
pangamatan geologi permukaan dan pengolahan data pemboran. Pengolahan dalam penelitian
ini mencakup analisis petrografi, analisis mikropaleontologi, analisis streografis, korelasi
struktur, korelasi stratigrafi, pemodelan batubara, dan perhitungan sumberdaya.
Geomorfologi daerah penelitian dibagi menjadi 5 satuan bentuk lahan yang
mencakup Lembah Homoklin (S1), Perbukitan Homoklin (S2), Lereng Homoklin (S3), Tubuh
Sungai (F1), dan Gosong Sungai (F2) serta pola pengaliran yang berkembang pada daerah
penelitian adalah trellis dan subdendritic. Secara stratigrafi lokasi penelitian termasuk dalam
satuan batulempung Pulubalang yang berumur Miosen Tengah. Lingkungan pengendapan
satuan batulempung Pulubalang termasuk kedalam fasies The Muddy Sand yang merupakan
peciri dari lingkungan pengendapan Lower Delta Plain. Satuan batuan ini juga diendapkan
pada sublingkungan channel, levee, splay dan swamp yang merupakan penciri dari lingkungan
Transitional Lower Delta Plain. Struktur geologi yang berkembang pada daerah penelitian
berupa struktur homoklin, sesar, dan kekar.
Dalam perhitungan sumberdaya batubara pada penelitian ini menggunakan metode
circular sesuai dengan radius SNI 5015:2019 serta dengan pemodelan lapisan batubara terdiri
dari seam 4500 – 8100. Sehingga didapat nilai estimasi sumberdaya di Daerah Tenaik sebesar
6,45 juta tons batubara (Terukur), 4,16 juta tons batubara (Tertunjuk), 1,17 juta tons batubara
(Tereka) dengan total keseluruhan sumberdaya didaerah penelitian sebesar 11,77 juta tons.
Dengan kualitas batubara rata rata berdasarkan pembobotan nilai tonase nilai kualitas batubara
di daerah penelitian memiliki nilai Relatif Density (ad) 1,36, Relatif Density (insitu) 1,33, Total
Moisture (ar) 23,96%, Inherent Moisture (ad) 17,52%, Volatile Metter (ad) 39,21%, Ash (ad)
10,68%, Fix Carbon (ad) 32,58%, Total Sulfur (ad) 0,32%, dan Calorific Value (ad)
5141Kcal/kg.
Kata Kunci : Batubara, Circular, Geologi, Sumberdaya
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Batubara, Circular, Geologi, Sumberdaya |
Subjects: | Q Science > QE Geology |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Eny Suparny |
Date Deposited: | 23 Jul 2024 08:27 |
Last Modified: | 23 Jul 2024 08:27 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/40359 |
Actions (login required)
View Item |