PENGARUH JENIS MULSA DAN BAHAN ORGANIK CAIR TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN MENTIMUN JEPANG (Cucumis sativus L. var Ronaldo)

Nuraini, Laili (2024) PENGARUH JENIS MULSA DAN BAHAN ORGANIK CAIR TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN MENTIMUN JEPANG (Cucumis sativus L. var Ronaldo). Other thesis, UPN Veteran Yogyajarta.

[thumbnail of 1 SKRIPSI - Laili Nuraini - 134190184.pdf] Text
1 SKRIPSI - Laili Nuraini - 134190184.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[thumbnail of 2 COVER - Laili Nuraini - 134190184.pdf] Text
2 COVER - Laili Nuraini - 134190184.pdf

Download (75kB)
[thumbnail of 3 ABSTRAK ID - Laili Nuraini - 134190184.pdf] Text
3 ABSTRAK ID - Laili Nuraini - 134190184.pdf

Download (11kB)
[thumbnail of 4 ABSTRAK ENG - Laili Nuraini - 134190184.pdf] Text
4 ABSTRAK ENG - Laili Nuraini - 134190184.pdf

Download (10kB)
[thumbnail of 5 LEMBAR PENGESAHAN - Laili Nuraini - 134190184.pdf] Text
5 LEMBAR PENGESAHAN - Laili Nuraini - 134190184.pdf

Download (291kB)
[thumbnail of 6 DAFTAR ISI - Laili Nuraini - 134190184.pdf] Text
6 DAFTAR ISI - Laili Nuraini - 134190184.pdf

Download (38kB)
[thumbnail of 7 DAFTAR PUSTAKA - Laili Nuraini - 134190184.pdf] Text
7 DAFTAR PUSTAKA - Laili Nuraini - 134190184.pdf

Download (125kB)

Abstract

PENGARUH JENIS MULSA DAN BAHAN ORGANIK CAIR TERHADAP
PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN MENTIMUN JEPANG
(Cucumis sativus L. var Ronaldo)
Oleh : Laili Nuraini
Dibimbing Oleh : Oktavia S. Padmini
ABSTRAK
Pertumbuhan dan hasil tanaman mentimun jepang menggunakan sistem
pertanian berimbang organik dan anorganik banyak diterapkan untuk memperoleh
hasil produksi maksimal sekaligus menjaga kondisi bahan organik tanah. Penelitian
ini dilakukan untuk mengkaji interaksi antara jenis mulsa dan bahan organik cair,
memperoleh jenis mulsa dan bahan organik cair paling baik terhadap pertumbuhan
dan hasil tanaman mentimun jepang. Penelitian dilakukan di persawahan Jejeran 2,
Wonokromo, Pleret, Bantul pada bulan Mei-Juli 2023. Penelitian merupakan
percobaan lapangan dengan menggunakan Rancangan Percobaan Petak Terbagi
(Split Plot). Petak utama terdiri atas 3 taraf, yaitu tanpa mulsa, mulsa jerami padi,
dan mulsa plastik hitam perak. Petak anakan terdiri atas 3 taraf, yaitu Biosaka, POC
Azolla, dan POC TOP G2. Hasil pengamatan dianalisis menggunakan sidik ragam
taraf 5% dan diuji lanjut dengan DMRT taraf 5%. Perlakuan jenis mulsa dan bahan
organik cair memiliki interaksi yaitu kombinasi mulsa jerami padi dengan biosaka
pada parameter total bobot buah per petak percobaan. Perlakuan mulsa jerami padi
merupakan paling baik pada parameter bobot buah per tanaman panen 1 dan 3, total
bobot buah per tanaman, bobot buah per petak percobaan panen 1, dan bobot buah
per hektar. Biosaka merupakan paling baik pada total bobot buah per tanaman dan
bobot buah per hektar.
Kata kunci : mentimun jepang, bahan organik cair, mulsa

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: mentimun jepang, bahan organik cair, mulsa
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Biological Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 29 Feb 2024 03:23
Last Modified: 29 Feb 2024 03:23
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/39001

Actions (login required)

View Item View Item