ARIPUTRA, DERIFQI MIKO DWI (2023) KAJIAN TEKNIS GEOMETRI JALAN ANGKUT TERHADAP KAPASITAS PRODUKSI ALAT ANGKUT DAN TARGET PRODUKSI PADA PENAMBANGAN BATUBARA DI PT MULTI HARAPAN UTAMA, KALIMANTAN TIMUR. Other thesis, UPN Veteran Yogyakarta.
Text
1. Skripsi Fulltext_112190083_Derifqi Miko.pdf Restricted to Repository staff only Download (6MB) |
|
Text
2. Cover_112190083_Derifqi Miko.pdf Download (81kB) |
|
Text
3. Abstrak_112190083_Derifqi Miko.pdf Download (77kB) |
|
Text
4. Lembar Pengesahan_112190083_Derifqi Miko.pdf Download (182kB) |
|
Text
5. Daftar Isi_112190083_Derifqi Miko.pdf Download (148kB) |
|
Text
6. Daftar Pustaka_112190083_Derifqi Miko.pdf Download (73kB) |
Abstract
PT Multi Harapan Utama merupakan perusahaan yang bergerak dibidang
pertambangan batubara yang berlokasi di Kecamatan Loa Kulu, Kabupaten Kutai
Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur. Kegiatan penambangan sudah dimulai
sejak tahun 1992 dengan menggunakan sistem tambang terbuka (surface mining)
dengan metode open pit.
Dalam kegiatan penambangan batubara digunakan alat – alat mekanis seperti
alat gali – muat yaitu Caterpillar 345GC dan Komatsu PC300, sedangkan alat
angkut yang digunakan berupa dump truck dengan kapasitas muatan 30 ton dan 40
ton. Kemudian batubara diangkut dari front loading menuju stockpile Loa Kulu
Coal Terminal. Pada lokasi penelitian, ditemukan lebar dan grade jalan pada
beberapa segmen jalan angkut belum sesuai dengan standar yang telah ditentukan.
Kondisi ini menjadi salah satu faktor yang menghambat kegiatan pengangkutan
batubara yang kemudian akan mempengaruhi hasil produksi batubara. Hambatan
tersebut terjadi dikarenakan kendaraan yang melintasi segmen jalan yang belum
sesuai harus bergantian untuk melewatinya ataupun kendaraan harus menurunkan
kecepatan sehingga mengakibatkan waktu edar alat muat tinggi. Penelitian ini
dilakukan dengan tujuan untuk mengkaji geometri jalan angkut agar sesuai dengan
alat angkut yang digunakan, mengevaluasi kemampuan produksi alat gali – muat
dan alat angkut batubara, dan menganalisis perbaikan geometri jalan angkut dengan
tujuan untuk meningkatkan hasil produksi batubara.
Penelitian ini diawali dengan mengkaji literatur, kemudian melakukan
pengamatan langsung di lapangan untuk mendapatkan data primer maupun
sekunder. Setelah itu dilakukan pengolahan dan analisis data untuk mengkaji
geometri jalan angkut serta mengevaluasi perubahan setelah dilakukan perbaikan
pada geometri jalan angkut.
Berdasarkan hasil penelitian diketahui kondisi aktual lebar jalan angkut
dalam kondisi lurus berkisar antara 8,3m hingga 13,4m, sedangkan secara teori
lebar minimal adalah 10,5m. Untuk kondisi grade jalan berkisar antara 0,85%
hingga 16,19% sehingga masih ada segmen jalan belum sesuai dengan
rekomendasi. Setelah dilakukan perbaikan pada geometri jalan, terjadi peningkatan
nilai produktivitas pada alat angkut batubara dari 59,2 ton/jam menjadi 66,7 ton/jam
dan juga peningkatan pada nilai match factor pada kontraktor X dari 0,78 menjadi
0,87, kontraktor Y dari 0,69 menjadi 0,77 dan kontraktor Z dari 0,50 menjadi 0,58.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | teknis geometri, alat angkut, penambangan batubara |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | A.Md Sepfriend Ayu Kelana Giri |
Date Deposited: | 28 Dec 2023 04:32 |
Last Modified: | 28 Dec 2023 04:32 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/38415 |
Actions (login required)
View Item |