Algeiba, Teguh Inazcha (2023) GEOLOGI DAN ANALISIS KESTABILAN LERENG UNTUK ZONASI RAWAN BENCANA LONGSOR PADA DAERAH KEBONHARJO DAN SEKITARNYA, KAPANEWON SAMIGALUH, KABUPATEN KULONPROGO, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Diploma thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.
Text
Abstrak_111170100_Teguh Inazcha Algeiba.pdf Download (13kB) |
|
Text
Cover_111170100_Teguh Inazcha Algeiba.pdf Download (149kB) |
|
Text
Daftar Isi_111170100_Teguh Inazcha Algeiba.pdf Download (533kB) |
|
Text
Daftar Pustaka_111170100_Teguh Inazcha Algeiba.pdf Download (117kB) |
|
Text
Lembar Pengesahan_111170100_Teguh Inazcha Algeiba.pdf Download (145kB) |
|
Text
Skripsi Full_111170100_Teguh Inazcha Algeiba.pdf Restricted to Repository staff only Download (6MB) |
Abstract
Daerah penelitian secara administratif terletak di Desa Kebonharjo dan
sekitarnya, Kapanewon Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa
Yogyakarta. Daerah Penelitian berada pada koordinat 402200-407200 mE dan
9145200-9150200 mN dengan luasan daerah pemetaan yaitu 25 km2
. Hal yang
melatarbelakangi dilakukannya penelitian pada daerah ini adalah karena
banyaknya dijumpai longsor pada daerah penelitian. Tujuan dari penelitian yang
dilakukan adalah menentukan geomorfologi, stratigrafi, faktor keamanan lereng
dan merekomendasi jenis mitigasi pada daerah penelitian. Metode penelitian yang
digunakan berupa akuisisi data primer dan sekunder yang selanjutnya dilakukan
analisis data dan penyajian data berupa peta-peta dan laporan hasil penelitian.
Berdasarkan aspek geomorfologi, pada daerah penelitian terdapat 4
bentuklahan, yaitu pebukitan terdenudasi berbatuan vulkanik (D1), perbukitan
terdenudasi berbetuan karbonat (D2), dataran aluvial (F1) dan tubuh sungai (F2).
Satuan batuan yang ditemukan pada daerah penelitian dari tua ke muda adalah
Satuan lava andesit Kaligesing (Oligosen Akhir), Satuan tuff Kaligesing (Oligosen
Akhir), Satuan batugamping Jonggrangan (Miosen tengah-Akhir) dan endapan
aluvial (Holosen). Struktur geologi yang berkembang pada daerah penelitian
adalah sesar kanan turun Kebonharjo yang terletak di Desa Kebonharjo,
Kapanewon Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, Provinsi Daerah Istimewa
yogyakarta.
Dari hasil analisis lereng yang dilakukan pada daerah penelitian
menunjukkan lereng Sumowono 1 memiliki FK 1,147 (kritis), lereng Sumowono
2 memiliki nilai FK 1,148 (kritis), lereng Kebonharjo memiliki nilai FK 0,643
(labil), lereng Purwosari memiliki nilai FK 0,902 (labil) dan lereng Tawangsari
memiliki nilai FK 1,182 (kritis). Dari analisis tingkat zonasi rawan bencana
longsor, daerah penelitian berada pada zona tipe B dengan tingkat rawan rendah,
sedang dan tinggi. Rekomendasi yang diberikan untuk menanggulangi potensi
longsor adalah penambatan tanah menggunakan tembok penahan.
Kata Kunci: Geologi, Longsor, Faktor Keamanan, Zonasi Rawan Bencana
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Geologi, Longsor, Faktor Keamanan, Zonasi Rawan Bencana |
Subjects: | Q Science > QE Geology |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Eny Suparny |
Date Deposited: | 12 Sep 2023 06:16 |
Last Modified: | 12 Sep 2023 06:16 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/37459 |
Actions (login required)
View Item |