ANALISIS KEMAMPUAN METODE SINGLE IMAGE EDGE DETECTIONUNTUK MENDETEKSI LOKASI SEBARAN IKAN PELAGIS DI PERAIRAN TELUK JAKARTA

PAHLEVI, HAFFIZH (2022) ANALISIS KEMAMPUAN METODE SINGLE IMAGE EDGE DETECTIONUNTUK MENDETEKSI LOKASI SEBARAN IKAN PELAGIS DI PERAIRAN TELUK JAKARTA. Diploma thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of 1. 117180002_Haffizh Pahlevi_Tugas Akhir.pdf] Text
1. 117180002_Haffizh Pahlevi_Tugas Akhir.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[thumbnail of 2. Abstrak Tugas Akhir.pdf] Text
2. Abstrak Tugas Akhir.pdf

Download (123kB)
[thumbnail of 2. Abstrak.pdf] Text
2. Abstrak.pdf

Download (416kB)
[thumbnail of 3. Judul Skripsi.pdf] Text
3. Judul Skripsi.pdf

Download (301kB)
[thumbnail of 3. Judul Tugas Akhir.pdf] Text
3. Judul Tugas Akhir.pdf

Download (147kB)
[thumbnail of 4. Halaman Pengesahan Skripsi.pdf] Text
4. Halaman Pengesahan Skripsi.pdf

Download (270kB)
[thumbnail of 5. Daftar Isi.pdf] Text
5. Daftar Isi.pdf

Download (72kB)
[thumbnail of 6. Daftar Pustaka.pdf] Text
6. Daftar Pustaka.pdf

Download (197kB)

Abstract

Thermal Front merupakan daerah pertemuan dua massa air yang mempunyai
karakteristik suhu yang berbeda. Thermal front dapat diindikasikan sebagai wilayah
potensial penangkapan ikan. Lokasi kajian Thermal front dilakukan di perairan Teluk
Jakarta. Pemilihan lokasi tersebut dikarenakan perairan Teluk Jakarta adalah salah satu
perairan yang memiliki potensi yang tinggi dalam penangkapan ikan di WPP – RI 712.
Ikan pelagis adalah salah satu potensi penghasilan terbesar di perairan Teluk Jakarta.
Proses pendeteksian thermal front ini dilakukan menggunakan metode Single
Image Edge Detection (SIED) dengan menggunakan data citra satelit suhu permukaan
laut GHRSST (Group of High Resolution Sea Surface Temperature). Penelitian ini
menggunakan data pada bulan Januari, April, Juli, dan Oktober 2020. Dipilihnya bulan
– bulan tersebut dikarenakan pada bulan tersebut mewakili musim yang
mempengaruhi penangkapan ikan pelagis di perairan Teluk Jakarta. Hasil pengolahan
data deteksi thermal front ini dibandingkan dengan data hasil tangkapan ikan pelagis
di perairan Teluk Jakarta yang diperoleh dari Dinas Perikanan Daerah Jakarta Utara.
Hasil yang didapatkan dari penelitian ini thermal front mampu untuk
mendeteksi secara spesifik sebaran ikan pelagis di perairan Teluk Jakarta karena tiga
dari empat bulan telah menunjukkan trend yang sama antara hasil pengolahan data
dengan data hasil tangkapan ikan pelagis. Thermal front mampu mengestimasi jumlah
ikan pelagis di perairan Teluk Jakarta. Hal itu ditunjukkan dengan semakin banyaknya
thermal front maka semakin banyak pula tangkapan ikan pelagis yang didapatkan.
Kata Kunci: Ikan Pelagis, Metode Single Image Edge Detection, Thermal Front,
Teluk Jakarta, Zona Potensi Penangkapan Ikan (ZPPI).

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Ikan Pelagis, Metode Single Image Edge Detection, Thermal Front, Teluk Jakarta, Zona Potensi Penangkapan Ikan (ZPPI)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 31 Aug 2022 07:11
Last Modified: 31 Aug 2022 07:11
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/30837

Actions (login required)

View Item View Item