MUTAKIN, JUJUN TAJUL (2021) AKLIMATISASI PISANG RAJA BULU (Musa eumusa L.) PADA BERBAGAI KONSENTRASI PUPUK DAUN DAN KOMPOSISI MEDIA TANAM. Diploma thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.
Text
skripsi full sampai lampiran.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
|
Text
abstrak.pdf Download (526kB) |
|
Text
cover.pdf Download (267kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (549kB) |
|
Text
Daftar pustaka.pdf Download (505kB) |
Abstract
Pisang Raja Bulu merupakan salah satu pisang yang banyak dikonsumsi oleh banyak
penduduk Indonesia. Seiring dengan meningkatnya kebutuhan pisang Raja Bulu
ternyata tidak diiringi dengan peningkatan produksinya. Perbanyakan bibit unggul
secara konvensional belum mampu memenuhi kebutuhan bibit pisang pada perkebunan
skala besar. Teknik kultur jaringan merupakan teknik yang diharapkan akan
menyelesaikan permasalahan pengadaan bibit tanaman pisang. Aklimatisasi
merupakan salah satu tahap penting dalam kultur jaringan. Tujuan penelitian ini adalah
untuk mengetahui interaksi antara konsentrasi pupuk daun dan komposisi media tanam
serta mendapatkan konsentrasi pupuk daun dan komposisi media tanam yang tepat
untuk memacu pertumbuhan pisang Raja Bulu pada tahap aklimatisasi. Metode
penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah Rancangan Petak Terbagi (Split
plot Design), konsentrasi pupuk daun sebagai main plot yaitu P1 = 1 mL/L, P2 = 2
mL/L, P3 = 3 mL/L dan komposisi media tanam sebagai sub plot yaitu M1 = tanah +
pasir + kompos ( 2:1:1), M2 = tanah + pasir + kompos (2:2:1), M3 = tanah + pasir +
kompos (2:1:2). Hasil penelitian menunjukkan tidak terdapat interaksi antara perlakuan
konsentrasi pupuk daun dan komposisi media tanam terhadap pertumbuhan bibit
pisang raja bulu pada tahap aklimatisasi. Semua konsentrasi pupuk daun yang
diberikan belum memberikan hasil terbaik untuk pertumbuhan pisang raja bulu pada
tahap aklimatisasi. Media tanam yang paling baik untuk aklimatisasi pisang raja bulu
adalah komposisi M3 = tanah + pasir + kompos (2:1:2) pada tinggi tanaman 12 mst dan
bobot segar.
Kata Kunci: aklimatisasi, pisang raja bulu, pupuk daun, media tanam
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: aklimatisasi, pisang raja bulu, pupuk daun, media tana |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Eny Suparny |
Date Deposited: | 27 Apr 2022 07:16 |
Last Modified: | 27 Apr 2022 07:18 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/29691 |
Actions (login required)
View Item |