EVALUASI HYDRAULIC FRACTURING PADA SUMUR DA-01 LAPANGAN DA

KAESTI, DINAR (2022) EVALUASI HYDRAULIC FRACTURING PADA SUMUR DA-01 LAPANGAN DA. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of Daftar Isi_113141012_Dinar Kaesti.pdf]
Preview
Text
Daftar Isi_113141012_Dinar Kaesti.pdf

Download (154kB) | Preview
[thumbnail of Daftar Pustaka_113141012_Dinar Kaesti.pdf]
Preview
Text
Daftar Pustaka_113141012_Dinar Kaesti.pdf

Download (128kB) | Preview
[thumbnail of Lembar Pengesahan_113141012_Dinar Kaesti.pdf]
Preview
Text
Lembar Pengesahan_113141012_Dinar Kaesti.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Abstrak_113141012_Dinar Kaesti.pdf]
Preview
Text
Abstrak_113141012_Dinar Kaesti.pdf

Download (81kB) | Preview
[thumbnail of Cover_113141012_Dinar Kaesti.pdf]
Preview
Text
Cover_113141012_Dinar Kaesti.pdf

Download (104kB) | Preview
[thumbnail of Skripsi-Full-113141012-Dinar-Kaesti.pdf] Text
Skripsi-Full-113141012-Dinar-Kaesti.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

vii
ABSTRAK
Sumur “DA-01” pada lapangan “DA” merupakan sumur directional yang
berlokasi di Indramayu, Jawa Barat. Sumur ini memproduksikan minyak dari
Formasi Baturaja secara natural flow dengan batuan penyusun dominan berupa
limestone dengan sisipan shale. Permasalahan pada sumur ini ialah nilai
permeabilitas yang rendah yaitu 9,5 md sehingga laju produksi yang dihasilkan juga
relatif rendah yaitu sebesar 240 BLPD dengan produksi minyak 147 BOPD. Hal
inilah yang menjadi pertimbangan dilakukannya stimulasi hydraulic fracturing
pada sumur “DA-01”.
Metode yang digunakan untuk evaluasi stimulasi hydraulic fracturing pada
sumur “DA-01” adalah pertama mengumpulkan data-data berupa data reservoir,
data sumur, data produksi, dan post job report. Kemudian melakukan analisa
perencanaan fluida perekah dan pemilihan proppant, serta menganalisa
pelaksanaan operasi hydraulic fracturing. Setelah itu mengevaluasi hasil
pelaksanaan hydraulic fracturing yang meliputi evaluasi perhitungan geometri
rekahan, evaluasi perhitungan tekanan injeksi permukaan dan horse power pompa,
serta evaluasi perhitungan fluida perekah dan proppant properties. Rangkaian
metode evaluasi terakhir adalah melakukan evaluasi produksi guna mengetahui ada
tidaknya kenaikan nilai kavg, productivity index, dan laju alir fluidanya.
Evaluasi hydraulic fracturing sumur “DA-01” dilakukan dengan perhitungan
manual dan simulasi software FracCADE. Perhitungan manual di sini
menggunakan metode KGD 2D yang menghasilkan fracture properties berupa
panjang rekahan (xf) sebesar 259,68 ft; lebar rekahan maksimum (w(0)) sebesar
0,547 inch; lebar rekahan rata-rata sebesar 0,43 inch; dan tinggi rekahan yang sama
dengan tebal lapisan produktif yaitu 15,09 ft. Kemudian dari simulasi dengan
software FracCADE didapatkan fracture properties berupa panjang rekahan (xf)
sebesar 196,19 ft; lebar rekahan maksimum (w(0)) sebesar 0,45 inch; lebar rekahan
rata-rata sebesar 0,063 inch; dan tinggi rekahan sebesar 66,9 ft. Namun jika
diharuskan memilih satu metode yang paling dirasa akurat, penulis paling
mempercayai hasil evaluasi menggunakan software FracCADE dikarenakan data
parameternya lengkap dan datanya dinamis. Perhitungan permeabilitas formasi
rata-rata setelah hydraulic fracturing dilakukan menggunakan metode Howard dan
Fast dan mengalami kenaikan 74,6% dari sebelum dilakukannya perekahan yaitu
9,5 md menjadi 37,47 md. Evaluasi productivity index (PI) pada sumur “DA-01”
dilakukan dengan metode McGuire-Sikora dan didapatkan nilai PI setelah
perekahan naik sebesar 3 kali. Evaluasi produksi sumur “DA-01” melalui analisa
nodal menggunakan software Pipesim dengan fracture properties hasil dari
software FracCADE mendapat nilai laju produksi sebesar 741 BLPD (454 BOPD).
Hasil tersebut sangat mendekati hasil aktual perekahan di lapangan yang dapat
menaikkan laju produksi menjadi 734 BLPD (450 BOPD) dari 240 BLPD (147
BOPD) sebelum perekahan, sehingga dapat dinyatakan bahwa pelaksanaan
hydraulic fracturing pada sumur “DA-01” lapangan “DA” telah berhasil dilakukan.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: perencanaan fluida perekah dan pemilihan proppant, serta menganalisa
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 12 Jan 2022 07:49
Last Modified: 25 Aug 2022 04:11
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/27753

Actions (login required)

View Item View Item