GEOLOGI DAN ESTIMASI SUMBERDAYA BATUBARA DAERAH BAJAK 1 DAN SEKITARNYA, KECAMATAN TABA PENANJUNG, KABUPATEN BENGKULU TENGAH, PROVINSI BENGKULU

MUGIYANTORO, ALWIN (2019) GEOLOGI DAN ESTIMASI SUMBERDAYA BATUBARA DAERAH BAJAK 1 DAN SEKITARNYA, KECAMATAN TABA PENANJUNG, KABUPATEN BENGKULU TENGAH, PROVINSI BENGKULU. Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
COVER (HALAMAN JUDUL).pdf

Download (136kB) | Preview
[img]
Preview
Text
HALAMAN PENGESAHAN .pdf

Download (176kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SARI (ABSTRAK).pdf

Download (7kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (196kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Daerah penelitian secara administratif berada di Desa Bajak 1, Kecamatan Taba Penenjung, Kabupaten Bengkulu Tengah, Provinsis Bengkulu. Lokasi penelitian berada di area IUP PT. Intibara Perdana (IBP) dan sekitarnya. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui geologi, yang termasuk kondisi geomorfologi, satratigrafi, dan struktur geologi, serta menghitung estimasi sumberdaya batubara pada daerah penelitian. Metode penelitian yang digunakan adalah pemetaan geologi dengan melakukan pengamatan singkapan, pembuatan profil batuan dan pengukuran struktur batuan untuk mendapatkan data-data geologi. Sedangkan perhitungan sumberdaya batubara dikakukan degan menggunakan data sekunder berupa data bor, dan cropline dari PT. IBP untuk mengetahui ketebalan dan kemenerusan lapisan batubara. Kemudian sumberdaya dihitung dengan metode circular yang disesuaikan dengan ketentuan Standar Nasional Indonesia sehingga diketahui estimasi volume dan tonase batubara pada daerah penelitian. Daerah penelitian terdiri dari tujuh bentuk lahan yaitu bentuk lahan bukit intrusi, lembah antiklin, perbukitan struktural, lembah struktural, dataran aluvial, tubuh sungai, pit tambang, dan area reklamasi. Stratigrafi daerah penelitian terdiri dari lima satuan batuan yaitu Satuan Batupasir Lemau, Satuan Batulempung Lemau, Satuan Tuff Bintunan, Satuan Andesit Sunur, dan Stuan Endapan aluvial. Struktur geologi yang ditemukan pada daerah penelitian berupa struktur lipatan, dan struktur sesar mendatar dengan arah umum yaitu tenggara-barat laut dan timur laut-barat daya. Terdapat tiga lapisan Seam batubara yaitu Upper Seam (UP), Main Seam (MS), dan Lower Seam (LS), dengan ketebalan rata-rata masing masing adalah 1,75 m, 6,17 m, dan 1,17 m. Total sumberdaya batubara yang dihitung sebesar 20.240.334 ton dengan pembagian 5.214.682 ton sumberdaya terukur, 6.677.983 ton sumberdaya tertunjuk, dan 8.347.669 ton sumberdaya tereka. Kata Kunci: Geologi, Batubara, Sumberdaya, Bengkulu GEOLOGI DAN ESTIMASI SUMBERDAYA BATUBARA DAERAH BAJAK 1 DAN SEKITARNYA, KECAMATAN TABA PENANJUNG, KABUPATEN BENGKULU TENGAH, PROVINSI BENGKULU

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Q Science > QE Geology
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Basir Umaryadi
Date Deposited: 18 Nov 2019 04:00
Last Modified: 18 Nov 2019 04:00
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/21738

Actions (login required)

View Item View Item