ASTAMAN, BANU (2019) ALASAN JERMAN MENDORONG NEGARA ANGGOTA UNI EROPA UNTUK MEMATUHI THE COMMON EUROPEAN ASYLUM SYSTEM (CEAS). Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta.
Preview |
Text
Abstrak.pdf Download (185kB) | Preview |
Preview |
Text
Cover.pdf Download (115kB) | Preview |
Preview |
Text
Daftar Isi.pdf Download (185kB) | Preview |
Preview |
Text
Lembar Pengesahan.pdf Download (884kB) | Preview |
Text
daftar pustaka.pdf Download (296kB) |
Abstract
Fenomena meningkatnya jumlah pengungsi dan pencari suaka di kawasan
Eropa telah terjadi semenjak tahun 2014 sampai tahun 2016. Dengan meningkatnya
jumlah pengungsi membuat beberapa negara menerapkan proteksi dan meningkatkan
keamanan negaranya dengan maksud menghentikan pengungsi dan pencari suaka
memasuki negaranya.
Uni Eropa sebagai organisasi kawasan yang ada memiliki aturan tentang
pencari suaka sehingga diharapkan dapat tercipta sebuah sistem penerimaan
pengungsi yang bermartabat di negara-negara anggotanya. Jerman sebagai negara
anggota Uni Eropa merasa kurangnya solidaritas negara-negara anggota yang lainnya
sehingga penerapan aturan tentang pengungsi berjalan dengan berbeda-beda di negara
anggota Uni Eropa. Selain itu, dengan meningkatnya jumlah pengungsi di negara
Jerman telah memicu kebangkitan sayap kanan negaranya. Dengan banyaknya
tuntutan dalam negaranya membuat Jerman mendorong negara anggota Uni Eropa
untuk mematuhi The Common European Asylum System (CEAS) sehingga persebaran
pencari suaka di negara anggota Uni Eropa dapat lebih merata.
Penelitian ini akan menganalisa alasan Jerman mendorong negara anggota Uni
Eropa mematuhi aturan tentang pengungsi yang ada. Penelitian skripsi ini
menggunakan metode deskriptif analitis dengan Teknik pengumpulan data dilakukan
melalui studi pustaka (library research) yaitu pengumpulan data dengan menelaah
sejumlah literatur baik berupa buku-buku, jurnal, dokumen, surat kabar dan makalah,
artikel dan internet. Dianalisis menggunakan teori rezim internasional dan konsep
pengambilan keputusan (Teori Aktor Rasional).
Kata Kunci : Common European Asylum System, Jerman, Uni Eropa, Pengungsi,
Pencari Suaka
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Common European Asylum System, Jerman, Uni Eropa, Pengungsi, Pencari Suaka |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences |
Depositing User: | Eko Yuli |
Date Deposited: | 28 Mar 2019 02:34 |
Last Modified: | 05 Feb 2024 04:25 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/18930 |
Actions (login required)
View Item |