ALANNAFI, LUFIS ALFIAN (2018) PERMODELAN EFEKTIVITAS KOMBINASI CYCLIC STEAM STIMULATION DAN STEAM FLOODING PADA KONFIGURASI SUMUR INVERTED 7-SPOT UNTUK MENINGKATKAN PEROLEHAN MINYAK. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
Preview |
Text
COVER.pdf Download (61kB) | Preview |
Preview |
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (89kB) | Preview |
Preview |
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (178kB) | Preview |
Preview |
Text
RINGKASAN.pdf Download (10kB) | Preview |
Abstract
RINGKASAN
Keberhasilan injeksi uap dalam peningkatan perolehan minyak sangat
ditentukan oleh kondisi reservoir dan fluida reservoir. Di sisi lain kegagalan proyek
injeksi uap dapat terjadi karena distribusi uap tidak merata dan tidak efektifnya
kinerja uap dalam mencakup daerah panas di reservoir. Distribusi uap yang tidak
merata dapat menyebabkan tingkat maturity suatu zona tidak sesuai dengan yang
telah ditargetkan. Oleh karena itu diperlukan suatu perencanaan injeksi untuk
mencakup daerah panas secara merata kemudian memilih skenario dan rate injeksi
optimal dalam meningkatkan perolehan minyak.
Perencanaan injeksi dilakukan dengan membuat beberapa skenario yaitu
dengan melakukan CSS, steam flooding, maupun kombinasi keduanya. Skenario
tersebut dipilih berdasarkan perolehan minyak paling besar kemudian melakukan
sensitivitas constraint rate injeksi sebesar 300 BSPD, 450 BSPD, dan 600 BSPD.
Hal tersebut dilakukan untuk mengetahui rate injeksi optimal dalam meningkatkan
perolehan minyak. Untuk memodelkan steam flood dan CSS diperlukan suatu
program simulator.
Hasil simulasi skenario 1 (CSS) diperoleh harga RF sebesar 39.62 % dan
CSOR sebesar 2.45. Pada skenario 2 (steam flooding) diperoleh harga RF sebesar
34.13 % dan CSOR sebesar 1.83. Hasil simulasi skenario 3 (kombinasi CSS dan
steam flooding) diperoleh harga RF sebesar 61.47 % dengan CSOR sebesar 2.65.
Dengan kombinasi Cyclic Steam Stimulation dan steam flooding distribusi uap
menjadi lebih merata dan meningkatkan perolehan minyak secara signifikan. Untuk
setiap peningkatan rate injeksi akan mengakibatkan naiknya harga CSOR yang
cukup besar dengan peningkatan harga RF yang tidak signifikan. Skenario 3 dipilih
karena menghasilkan perolehan minyak paling besar serta dengan rate injeksi
optimal sebesar 300 BSPD. Hal tersebut ditunjukkan oleh harga CSOR paling
rendah namun dengan RF yang tidak jauh berbeda dari rate injeksi lainnya.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Eko Yuli |
Date Deposited: | 25 Feb 2019 07:23 |
Last Modified: | 11 Aug 2023 07:53 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/18483 |
Actions (login required)
View Item |