AJI, GANY SATRIA (2018) GEOLOGI DAN STUDI BIOSTRATIGRAFI FORMASI BULU, WONOCOLO, DAN LEDOK, DAERAH CABEAN DAN SEKITARNYA, KECAMATAN BULU, KABUPATEN REMBANG, PROVINSI JAWA TENGAH. Other thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.
|
Text
HALAMAN JUDUL.pdf Download (134kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (298kB) | Preview |
|
|
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
SARI.pdf Download (204kB) | Preview |
Abstract
Daerah penelitian berada di Desa Cabean yang terletak di sebelah selatan Kabupaten Rembang, Provinsi Jawa Tengah. Secara geografis, koordinat daerah penelitian terletak pada 537580-542600 mT dan 9240000-9245000 mU UTM WGS 1984 zona 49S. Luas daerah penelitian adalah 5 km x 5 km dengan skala 1:25.000. Geomorfologi pada daerah penelitan dibagi menjadi tiga yaitu bentuk asal denudasional yang menempati luasan 55% pada peta dengan bentuk lahan berupa peneplain (D1). Bentuk asal struktural yang menempati luasan 31% pada peta dengan bentuk lahan berupa punggungan homoklin (S1), lembah homoklin (S2). Bentuk asal fluvial yang menempati 14% luasan pada peta dengan bentuk lahan tubuh sungai (F1) dan dataran aluvial (F2). Stratigrafi daerah penelitian terbagi menjadi enam satuan litostratigrafi tidak resmi dari tua ke muda diantaranya: satuan batupasir Ngrayong, satuan batugamping Bulu, satuan batulempung-karbonatan Wonocolo, satuan batupasir-karbonatan Ledok, satuan napal Mundu dan satuan Endapan Aluvial. Struktur geologi daerah penelitian terdapat sesar dengan nama Reverse Left Slip Fault dengan arah orientasi utara – selatan. Berdasarkan hasil analisa fosil foraminifera plankton menunjukkan bahwa daerah penelitian dapat dibagi menjadi tujuh zona biostratigrafi dari tua ke muda: Zona Parsial Globigerinoides subquadratus (N13), Zona Selang Globigerinoides subquadratus – Globorotalia siakensis (N14), Zona Selang Globorotalia siakensis – Globorotalia acostaensis (N15), Zona Selang Globorotalia acostaensis – Globigerina praebulloides (N16), Zona Selang Globigerina praebulloides – Globorotalia mioceanica (N17), Zona Selang Globorotalia mioceanica – Globigerina riveroae (N18-N19), Zona Parsial Globigerina riveroae (N20). Kata kunci : Foraminifera, Biostratigrafi, Zona parsial, Zona selang
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QE Geology |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Sarimin Sarimin |
Date Deposited: | 15 May 2018 07:08 |
Last Modified: | 15 May 2018 07:08 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/15121 |
Actions (login required)
View Item |