RESPON PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN SELADA KERITING HIJAU (Lactuca sativa L.) TERHADAP DOSIS DUA MACAM PUPUK ORGANIK

Wijaya, Asep (2017) RESPON PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN SELADA KERITING HIJAU (Lactuca sativa L.) TERHADAP DOSIS DUA MACAM PUPUK ORGANIK. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (91kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (78kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (92kB) | Preview
[img]
Preview
Text
lembar pengesahan.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Selada daun khusunya selada keriting hijau (Lactuca sativa L.) merupakan tanaman pangan (hortikultura) yang dikonsumsi dalam bentuk mentah atau lalap, selain itu selada memiliki kandungan gizi yang cukup tinggi. Permasalahan produktivitas selada keriting hijau adalah tanaman selada kurang mendapat tempat dalam pengembangannya, oleh karena itu perlu pengembangan untuk meningkatkan hasil. Penelitian ini bertujuan untuk, mendapatkan dosis pupuk kandang sapi dan pupuk organik (petroganik) yang terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman selada keriting hijau. Penelitian dilakukan pada bulan April 2016 sampai Juni 2016 di Dusun Temanggal, Kecamatan Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo, D.I.Yogyakarta. Penelitian berupa percobaan lapangan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) dengan dua faktor perlakuan yaitu pupuk kandang sapi dengan dosis K1 : 15 ton/ha, K2 : 20 ton/ha, K3 : 25 ton/ha dan pupuk organik (petroganik) dengan dosis P1 : 1 ton/ha, P2 : 2 ton/ha, P3 : 3 ton/ha, kontrol dengan pupuk urea dosis 200 kg/ha dan di ulang sebanyak 3 kali. Parameter pengamatan meliputi : jumlah daun (lembar), lingkaran tajuk (cm), volume akar (cm3), bobot segar tanaman perpetak sampel (g), bobot segar tanaman (g), bobot kering tanaman (g), bobot Ekonomis (kg), Shoot dan Root (g), Bobot per hektar (ton/ha). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat interaksi antara perlakuan 2 komposisi pupuk organik. Pada penggunaan pupuk kandang sapi lebih dominan terdapat perbedaan yang nyata, sedangkan dosis terbaik adalah komposisi pupuk kandang sapi 20 ton/ha pada parameter bobot segar tanaman, bobot segar tanaman perpetak sampel dan bobot perhektar. Pupuk petroganik 2 ton/ha terbaik pada parameter bobot segar tanaman, bobot segar tanaman perpetak sampel dan bobot perhektar. Kata kunci: Pertumbuhan, Dosis, Selada Keriting Hijau, pupuk kandang sapi, pupuk petroganik

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Biological Sciences
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 25 Sep 2017 07:29
Last Modified: 25 Sep 2017 07:29
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/12958

Actions (login required)

View Item View Item