ANALISIS POTENSI, POLA DAN STRUKTUR PEREKONOMIAN DI KABUPATEN HALMAHERA UTARA, PROVINSI MALUKU UTARA 2011-2015

Ellygner Tindage, Stevan (2017) ANALISIS POTENSI, POLA DAN STRUKTUR PEREKONOMIAN DI KABUPATEN HALMAHERA UTARA, PROVINSI MALUKU UTARA 2011-2015. Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (191kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (237kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (118kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Potensi ekonomi daerah sangatlah penting untuk pertumbuhan ekonomi daerah karena dengan diperhatikan dan dikembangkannya potensi ekonomi maka akan diketahui sektor-sektor unggulan dalam PDRB untuk di kembangkan dalam jangka waktu pendek, menengah maupun panjang. Pengembangan sektor potensial sangat menarik untuk di bahas di era otonomi daerah ini, Dengan adanya otonomi daerah maka pemerintah daerah mempunyai peran yang sangat penting dalam membuat kebijakan serta menjalankan roda perekonomian daerah dan dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerahnya. Tujuan yang akan dicapai dalam penelitian ini adalah : 1) Menganalisis potensi sektor-sektor ekonomi di kabupaten Halmahera Utara Provinsi Maluku Utara periode 2011-2015, 2) Menganalisis pola dan struktur perekonomian di kabupaten Halmahera Utara Provinsi Maluku Utara periode 2011-2015. Alat analisis yang digunakan adalah analisis LQ, Shift Share, dan Typologi Klassen. Hasil perhitungan LQ menunjukkan bahwa potensi ekonomi terdapat pada satu sektor Pertambangan dan Penggalian. Hasil analisis shift share Terdapat 11 Sektor-sektor yang memiliki potensi daya saing kompetitif dengan nilai Cij positif yaitu sektor: a) Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan; b) Pertambangan dan Penggalian; c) Listrik dan Gas; d) Pengadaan Air, Pengolahan Sampah, Limbah dan Daur Ulang; e) Konstruksi; f) Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi Mobil dan Sepeda Motor; g) Transportasi dan Pergudangan; h) Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum ; i) Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial; j) Jasa Pendidikan ; k) Jasa ksehatan dan Kegiatan sosial. Hasil Analisis Typologi Klassen menunjukkan bahwa sektor prima terdapat di tiga sektor yaitu: pertambangan dan penggalian, perdagangan besar, eceran; reparasi mobil dan sepeda motor, administrasi pemerintahan, pertahanan dan jaminan wajib sosial. Kata kunci : Pertumbuhan ekonomi, PDRB, LQ, Shift Share, dan Typologi Klassen

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 10 Aug 2017 04:21
Last Modified: 10 Aug 2017 04:21
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/12601

Actions (login required)

View Item View Item