PENGARUH TERPAAN BALIHO DAN SPANDUK EVENT KLUB MALAM DI SEKITAR KAMPUS UPN VETERAN YOGYAKARTA TERHAAP PERILAKU MAHASISWA UPN VETERAN YOGYAKARTA UNTUK MENGUNJUNGI KLUB MALAM (Studi Pada Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Angkatan 2009)

Prayudhi, Ahmad Rifky (2013) PENGARUH TERPAAN BALIHO DAN SPANDUK EVENT KLUB MALAM DI SEKITAR KAMPUS UPN VETERAN YOGYAKARTA TERHAAP PERILAKU MAHASISWA UPN VETERAN YOGYAKARTA UNTUK MENGUNJUNGI KLUB MALAM (Studi Pada Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Angkatan 2009). Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of Abstrak.pdf]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (93kB) | Preview
[thumbnail of daftar pusatka.pdf] Text
daftar pusatka.pdf

Download (58kB)

Abstract

UPN Veteran Yogyakarta merupakan salah satu perguruan tinggi swasta yang ada diYogyakarta yang terdiri dari Fakultas Teknologi Mineral (FTM), Fakultas Ekonomi (FE) dan Fakultas Pertanian (FP) sedangkan pada kampus 2 adalah Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) dan Fakultas Teknologi Industri (FTI). Sebagai tempat menuntut ilmu seharusnya seputaran kampus dipenuhi dengan hal yang mendukung proses belajar, namun yang terjadi diseputaran kampus UPN Veteran Yogyakarta justru dibombarbir dengan iklan yang berwujud baliho dan spanduk event klub malam. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh terpaan baliho dan spanduk event klub malam terhadap minat mahasiswa/wi UPN Veteran Yogyakarta untuk mengunjungi klub malam. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan tipe eksplanotoris yaitu penelitian yang menyoroti hubungan – hubungan antar variabel. Variabel dalam penelitian ini adalah variabel dependen yaitu terpaan baliho dan spanduk event klub malam,variabel dependen yaitu minat untuk mengunjungi klub malam, dan variabel intervening yaitu interaksi sosial mahasiswa UPN Veteran Yogyakarta. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah agenda setting, teori perbadaan individu, teori belajar sosial, proses interaksi sosial dan model hierarchy of effect. Hasil dari penelitian ini adalah Hasil analisis jalur (path) menunjukkan bahwa variabel Terpan baliho dan spanduk event klub malam di sekitar kampus UPN Veteran Yogyakarta mempunyai pengaruh signifikan terhadap minat mahasiswa-mahasiswi mengunjungi klub malam melalui variable interaksi sosial. Hal ini berarti semakin tinggi terpaan media baliho dan spanduk event klub malam di sekitar kampus UPN Veteran Yogyakarta akan meningkatkan interaksi sosial mahasiswa dan pada akhirnya minat mahasiswa mengunjungi klub malam juga semakin meningkat.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 25 Jan 2017 03:05
Last Modified: 14 Dec 2023 04:44
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/11057

Actions (login required)

View Item View Item