PENGARUH MODAL SOSIAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) CILACAP

Tri Wahyudi, Yohan (2011) PENGARUH MODAL SOSIAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) CILACAP. Other thesis, UPN "VETERAN" YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
abstrak.pdf

Download (349kB) | Preview

Abstract

Berkaitan dengan kemampuan modal sosial yang berdampak pada kinerja, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian di RSUD. Cilacap. Dalam mengelola dan memanfaatkan sumber daya dituntut untuk dapat memberikan pelayanan maksimal untuk dapat memberikan servis dan pelayanan maksimal yang berkualitas dan mampu bersaing dengan rumah sakit lainnya. Hal inilah yang menjadikan karyawan semakin dituntut untuk memiliki kemampuan modal sosial baik fisik dan intelektual, orientasi, dan inovatif Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh modal sosial dimensi relasional terhadap in-role performance, mengetahui pengaruh modal sosial dimensi relasional terhadap ex-role performance, mengetahui pengaruh modal sosial dimensi struktural terhadap inrole performance, mengetahui pengaruh modal sosial dimensi struktural terhadap ex-role performance, mengetahui pengaruh modal sosial dimensi relasional dan modal sosial dimensi struktural secara bersama-sama terhadap in-role performance, dan mengetahui pengaruh pengaruh modal sosial dimensi relasional dan modal sosial dimensi struktural secara bersamasama terhadap ex-role performance.Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah stratified random sampling (metode pengambilan sampel dimana sampel dibagi menjadi sub populasi atau strata/tingkatan) yang dalam penelitian ini sampel berdasarkan jabatan yang terdiri dari tenaga medis, tenaga perawat, tenaga medan, struktural, dan tenaga administrasi yang berjumlah 194. Alat analisis dalam penelitian ini menggunakan regresi linier berganda dengan metode Ordinary Least Square (OLS). Kesimpulan penelitian ini menunjukkan bahwa variabel modal sosial dimensi relasional mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja ex-role karyawan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cilacap, variabel modal sosial dimensi struktural mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja in-role karyawan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cilacap, variabel modal sosial dimensi relasional mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja in-role karyawan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cilacap, dan variabel modal sosial dimensi struktural mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja in-role karyawan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cilacap. Saran untuk meningkatkan modal sosial melalui item ini dengan cara membantu rekan kerja yang mengalami kesulitan dalam bekerja, menggantikan tugas rekan kerja yang sedang sakit atau tidak masuk kerja, dan melaksanakan tugas-tugas yang seharusnya saya lakukan. Dengan demikian, maka kinerja in-role dan ex-role karyawan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cilacap akan lebih meningkat. Kata Kunci : Modal Sosial Dimensi Relasional, Modal Sosial Dimensi Struktural, Kinerja InRole, Kinerja In-Role.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management
Depositing User: Muji Isambina
Date Deposited: 19 Jan 2017 07:04
Last Modified: 19 Jan 2017 07:04
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/10975

Actions (login required)

View Item View Item