Chandrawati, Fitriyani (2011) SISTEM INFORMASI HASIL PEMILIHAN KEPALA DAERAH BERBASIS WAP (Studi Kasus Pada Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Di Kabupaten Sleman). Other thesis, UPN "VETERAN" YOGYAKARTA.
Preview |
Text
cover.pdf Download (24kB) | Preview |
Abstract
Pemilihan Bupati yang sudah dapat dilaksanakan secara langsung merupakan sebuah
konsekuensi dari demokrasi yang berkembang di Indonesia. Salah satu dari konsekuensi
tersebut adalah banyaknya tahapan prosedural dalam menyelenggarakan sebuah pilkada.
Tahapan prosedural tersebut adalah persiapan pilkada, pelaksanaan pilkada, perhitungan
hasil suara dan penetapan hasil. Hal tersebut menimbulkan sebuah kebutuhan tersendiri, yaitu
penerapan teknologi untuk mempersingkat tahapan-tahapan pilkada, terutama dalam proses
perhitungan. Ponsel dan teknologi internet merupakan jawaban dari permasalahan tersebut,
mengingat mobilitas ponsel dan aksesibilitas internet mampu menghadirkan informasi hasil
perhitungan secara cepat.
Metode penelitian ini menggunakan metode sekuensial linier yang lebih dikenal
sebagai metode waterfall.
Penelitian ini menghasilkan sistem informasi hasil pemilihan kepala daerah berbasis
WAP, dengan pengelolaan data utama menggunakan antarmuka berbasis web, sedangkan
hasil perhitungan dan input perolehan suara oleh admin PPS dapat dilakukan melalui WAP.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjek: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | x. Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science |
Depositing User: | Muji Isambina |
Date Deposited: | 17 Jan 2017 03:44 |
Last Modified: | 17 Jan 2017 03:44 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/10884 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |