PERENCANAAN PERSEDIAAN SUKU CADANG MESIN GAP SHEAR DENGAN MENGGUNAKAN METODE POISSON (Studi Kasus di PT. INKA Madiun)

Nindra Prasetiyo, David (2012) PERENCANAAN PERSEDIAAN SUKU CADANG MESIN GAP SHEAR DENGAN MENGGUNAKAN METODE POISSON (Studi Kasus di PT. INKA Madiun). Other thesis, UPN "VETERAN" YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (66kB) | Preview

Abstract

PT. INKA adalah perusahaan yang mengutamakan kepuasan konsumen. Untuk menyelesaikan pesananan tepat waktu sesuai yang diinginkan konsumen dibutuhkan mesin-mesin produksi yang handal. Persediaan akan suku cadang mesin-mesin produksi menjadi sangat penting disini jika sewaktu-waktu mesin mengalami kerusakan. Sifat permintaan suku cadang yang cenderung intermittent menjadi kesulitan tersendiri dalam menentukan jumlah persediaan suku cadang. Untuk menentukan jumlah persediaan yang optimal dengan pertimbangan biaya yang minimal, sehingga tidak terjadi pemborosan akibat pembelian yang berlebihan ataupun masalah yang disebabkan kekurangan suku cadang maka diperlukan suatu manajemen persediaan yang baik. Penyelesaian masalah dalam penelitian ini adalah menentukan karakteristik permintaan suku cadang dengan ADI (Average interDemand Interval) dan ���(Squared Coefficient of Variation), kemudian meramalkan permintaan suku cadang yang akan datang sesuai karakteristik permintaan suku cadang. Dari peramalan tersebut dicari mana yang memberi solusi yang optimal dengan pertimbang biaya minimal. Dari hasil perhitungan maka ditemukan solusi optimal untuk masing-masing suku cadang. Menyediakan 2 unit magnet power dengan total biaya minimal Rp. 268742, menyediakan 4 unit seal dengan total biaya minimal Rp78144, menyediakan 4 unit o-ring dengan total biaya minimal Rp96363 menyediakan 2 unit flexible cable dengan total biaya minimal Rp241924, menyediakan 12 unit U-packing dengan total biaya minimal Rp107122 dan menyediakan 2 unit suku cadang pisau dengan total biaya minimal Rp423253. Kata kunci: persediaan, suku cadang, peramalan, karakteristik permintaan suku cadang, pemodelan poisson,

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science
Depositing User: Muji Isambina
Date Deposited: 06 Jan 2017 04:05
Last Modified: 06 Jan 2017 04:05
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/10579

Actions (login required)

View Item View Item