PRASETYO, GALIH (2014) FREKUENSI APLIKASI DAN KONSENTRASI EKSTRAK DAUN TEMBAKAU TERHADAP POPULASI HAMA PENGHISAP DAN HASIL TANAMAN SEMANGKA (Citrullus vulgaris, Schard). Other thesis, UPN "VETERAN" YOGYAKARTA.
Preview |
Text
ABSTRAK_132070031.pdf Download (30kB) | Preview |
Abstract
Pengembangan budidaya Semangka (Citrullus vulgaris) mempunyai
prospek cerah karena dapat mendukung upaya peningkatan pendapatan petani,
pengentasan kemiskinan, perbaikan gizi masyarakat, perluasan lapangan kerja,
Beberapa kelebihan usaha tani semangka di antaranya adalah berumur relatif
singkat (genjah) sekitar 55-60 hari, dapat dijadikan tanaman penyelang di lahan
sawah pada musim kemarau. Suatu usaha pertanian tidak akan terlepas dari
gangguan serangan hama terutama serangga dan patogen yang menimbulkan
kerusakan dan kerugian. Tujuan penelitian ini untuk Mengkaji pengaruh
konsentrasi dan frekuensi aplikasi ekstrak daun tembakau terhadap populasi hama
penghisap dan hasil tanaman semangka dan Mengetahui konsentrasi dan frekuensi
aplikasi ekstrak daun tembakau yang paling sesuai untuk mengendalikan populasi
hama utama dan meningkatkan hasil tanaman semangka. Penelitian dilaksanakan
pada bulan Maret 2014 s/d Mei 2014 di Dusun Manisjangan, Desa Ambal resmi,
Kecamatan Ambal, Kabupaten Kebumen. Metodologi percobaan lapangan
penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL)
dengan 1 faktor. Terdiri dari 1 aras yaitu Konsentrasi ekstrak tembakau (K) dan
frekuensi aplikasi (F), KF1= Konsentrasi 1%, Frekuensi 4 hari, KF2= Konsentrasi
1%, Frekuensi 8 hari, KF3= Konsentrasi 1%, Frekuensi 12 hari, KF4=
Konsentrasi 2%, Frekuensi 4 hari, KF5= Konsentrasi 2%, Frekuensi 8 hari, KF6=
Konsentrasi 1%, Frekuensi 12, KF7= Konsentrasi 3%, Frekuensi 4 hari hari,
KF8= Konsentrasi 3%, Frekuensi 8 hari, KF9= Konsentrasi 3%, Frekuensi 12
hari, KF10= Insektisida Klorantranniliprol 50 SC, Frekuensi 8 hari. Perlakuan
frekuensi dan konsentrasi aplikasi ekstrak daun tembakau dengan frekuensi dan
konsentrasi tertentu dapat menekan jumlan populasi hama penghisap sehingga
meningkatkan bobot buah. Perlakuan frekuensi dan konsentrasi aplikasi ekstrak
daun tembakau dengan frekuensi dan konsentrasi tertentu dapat menekan jumlan
populasi hama penghisap sehingga meningkatkan bobot buah. Perlakuan dengan
konsentrasi ekstrak daun tembakau 3% rerata populsi hamanya lebih rendah
dibandingkan dengan perlakuan konsentrasi ekstrak daun tembakau 1% dan 2%.
Perlakuan dengan frekuensi aplikasi 4 hari sekali rerata populasi hama penghisap
lebih rendah dibandingkan dengan frekuensi aplikasi 8 dan 12 hari
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjek: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | x. Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Muji Isambina |
Date Deposited: | 03 Jan 2017 04:42 |
Last Modified: | 03 Jan 2017 04:42 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/10369 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |