PENGARUH PROGRAM KESEHATAN, KEAMANAN DAN KESELAMATAN KERJA(K3) TERHADAP MOTIVASI DAN KEPUASAN KERJA (Studi Pada Karyawan Toko Buku Social Agency Yogyakarta)

Purwisa Cawanja, Kristina (2015) PENGARUH PROGRAM KESEHATAN, KEAMANAN DAN KESELAMATAN KERJA(K3) TERHADAP MOTIVASI DAN KEPUASAN KERJA (Studi Pada Karyawan Toko Buku Social Agency Yogyakarta). Other thesis, UPN ''VETERAN'' YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
abstrak ok.pdf

Download (133kB) | Preview

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh program kesehatan, keamanan dan keselamatan kerja (K3) terhadap motivasi kerja karyawan, terhadap kepuasan kerja karyawan, dan ada tidaknya pengaruh motivasi terhadap kepuasan kerja karyawan Toko Buku Social Agency Yogyakarta. Berdasarkan tujuan tersebut, terdapat tiga variable penelitian yaitu K3, Motivasi dan Kepuasan kerja. Obyek penelitian adalah Karyawan Toko Buku Social Agency Yogyakarta. Sumber data penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner (angket). Populasinya adalah seluruh Karyawan Toko Buku Social Agency Yogyakarta yang berjumlah 157 karyawan. Teknik sampling yang digunakan adalah Cluster Sampling yaitu teknik sampling daerah yang digunakan untuk menentukan sampel bila obyek yang akan diteliti atau sumber data sangat luas dan juga menggunakan metode propotional random sampling yaitu pengambilan sampel anggota populasi dilakukan secara acak tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populasi. Berdasarkan teknik ini, diperoleh sampel penelitian sejumlah 62 karyawan. Analisis data penelitian meliputi analisis deskriptif dan analisis regresi linier sederhana dan analisis jalur. Pengujian asumsi klasik dilakukan sebelum dilakukan analisis data. Hasil penelitian ini adalah 1) Ada pengaruh signifikan secara langsung dan positif antara kesehatan, keamanan dan keselamatan (K3) terhadap Motivasi. Hal ini dibuktikan dengan nilai p-value sebesar 0,000 < 0,05; 2) Ada pengaruh signifikan secara langsung dan positif antara kesehatan, keamanan dan keselamatan (K3) terhadap kepuasan kerja. Hal ini dibuktikan dengan nilai p-value sebesar 0,000 < 0,05; 3) Ada pengaruh signifikan secara langsung dan positif antara motivasi terhadap kepuasan kerja. Hal ini dibuktikan dengan nilai p-value sebesar 0,000 < 0,05; 4) Ada pengaruh signifikan secara tidak langsung antara K3 terhadap kepuasan kerja melalui motivasi. Hal ini dibuktikan dengan nilai p-value sebesar 0,000 < 0,05. Hal ini berarti K3 yang semakin baik mampu meningkatkan motivasi kerja dan pada akhirnya kepuasan kerja karyawan Toko Buku Social Agency juga semakin meningkat. Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan kedepannya, Toko Buku Social Agency perlu melakukan pengecekan kesehatan secara berkala sehingga karyawan dapat bekerja dengan kondisi jasmani yang terbebas dari penyakit, mengikut sertakan karyawannya dalam program jamsostek, memenuhi kebutuhan prestasi selama bekerja, kebutuhan keamanan dan keselamatan serta memberikan gaji sesuai dengan standar gaji dan tuntutan pekerjaan yang dibebankan kepada karyawan. Kata kunci : Pengaruh program K3, Motivasi Kerja, Kepuasan Kerja

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Erny Azyanti
Date Deposited: 07 Nov 2016 08:25
Last Modified: 07 Nov 2016 08:25
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/8492

Actions (login required)

View Item View Item