Leiwakabessy, Yola Wahyuningsih (2014) POLA KOMUNIKASI SIMBOLIK PELATIH SATWA DENGAN SATWA ATRAKSI DI KEBUN BINATANG GEMBIRA LOKA YOGYAKARTA. Other thesis, UPN "Veteran" yogyakarta.
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (140kB) | Preview |
Abstract
Komunikasi bisa terjadi pada siapa saja, termasuk komunikasi manusia dengan hewan. Tidak seperti komunikasi pada umumnya, komunikasi ini berdasarkan simbol-simbol yang diciptakan oleh manusia agar dapat direspons positif oleh hewan. Penelitian ini berjudul Pola Komunikasi Simbolik Pelatih Satwa dengan Satwa Atraksi di Kebun Binatang Gembira Loka Yogyakarta. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pola komunikasi simbolik pelatih satwa dengan satwa yang dilatihnya serta mengetahui proses pelatihan yang terjadi di Kebun Binatang Gembira Loka. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori operant conditioning yang dipelopori oleh B.F. Skinner. Penelitian ini berisfat kualitatif-deskriptif dengan sumber data melalui wawancara dan observasi. Informan utama penelitian ini adalah seorang koordinator sekaligus pelatih senior di Gelar Satwa Terampil Gembira Loka Yogyakarta. Hasil penelitian yang didapat bahwa pola komunikasi simbolik pelatih satwa dengan satwa atraksi di Gembira Loka memiliki tahapan-tahapan dan dalam setiap proses tersebut terdapat pengulangan-pengulangan sehingga membutuhkan waktu yang lama dalam pengkondisiannya. Makanan merupakan penguat utama yang dipakai pelatih dalam berkomunikasi simbolik dengan satwa atraksi. Selain itu, kebiasaan-kebiasaan unik satwa atraksi berpengaruh besar terhadap kreasi simbol yang ada di Gelar Satwa Terampil. Tidak jarang pelatih meneguhkan kebiasaan-kebiasaan satwa untuk diatraksikan. Kata kunci: komunikasi, simbol, pelatih, satwa, a
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences |
Depositing User: | Mr Suninto Prabowo |
Date Deposited: | 03 Nov 2016 02:25 |
Last Modified: | 03 Nov 2016 02:25 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/8287 |
Actions (login required)
View Item |