ANALISIS FRAMING BERITA “KEKERASAN ANAK” DALAM SURAT KABAR KEDAULATAN RAKYAT PERIODE 1 MEI -1 JUNI 2016 (Studi Analisis Framing Pemberitaan Kekerasan Anak)

ENDRYANTARA PP, ELBA (2016) ANALISIS FRAMING BERITA “KEKERASAN ANAK” DALAM SURAT KABAR KEDAULATAN RAKYAT PERIODE 1 MEI -1 JUNI 2016 (Studi Analisis Framing Pemberitaan Kekerasan Anak). Other thesis, UPN "VETERAN" YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
Cover Skripsi.pdf

Download (300kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Lembar Pengesahan .pdf

Download (714kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (191kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (286kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Maraknya tindak kekerasan anak pada akhir-akhir ini mengudang keprihatinnan banyak pihak. Pemberitaan mengenai tindakan kekerasan anak merupakan bagian paling hangat diangkat. Media massa lokal pada umumnya menganggap berita tindakan kekerasan anak ini merupakan hal yang penting di ketahui masyarakat. Penelitian ini membahas mengenai analisi framing berita kekerasan anak dalam Surat Kabar Harian Kedaulatan Rakyat periode 1 Mei – 1 Juni 2016. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pembingkaian pemberitaan kekerasan anak Dalam SKH Kedaulatan Rakyat. Penelitian ini menggunakan metode analisis framing. Analisis framing merupakan suatu metode yang digunakan untuk melihat cara media mengambarkan pada sebuah peristiwa. Peneliti ini menggunakan analisis teks dengan lembar koding perangkat framing Zhongdang Pan dan Gerald M Kosicki melalui struktural Sintaksis (bagaimana wartawan menyusun sebuah fakta dalam bentuk berita), Skrip (bagaimana wartawan mengisahkan fakta dalam bentuk berita), Tematik (bagaimana wartawan menulis fakta dalam bentuk berita), Retoris (bagaimana wartawan menekankan fakta dalam bentuk berita). Keempat struktur membantu peneliti untuk mengetahui frame dari pemberitaan Surat Kabar Harian Kedaulatan Rakyat. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa dalam setiap pemberitaannya, SKH Kedaulatan Rakyat lebih menekankan berita-berita yang berasal pada pihak Kepolisian berdasarkan fakta dilapangan. Kedaulatan Rakyat terlihat membenarkan penjelasan-penjelasan pihak kepolisian. Kedaulatan Rakyat lebih cenderung menginformasikan kepada masyarakat pembaca mengenai tindakan kekerasan anak, dengan memberitakan tindak kekerasan anak Kedaulatan Rakyat berupaya memberikan pencerahan akar masalah kepada masyarakat selaku media yang mengedepankan kepentingan khalayak dan dapat mejalankan fungsinya sebagai kontrol sosial. Kata Kunci : Analisis Framing, Kekerasan Anak, SKH Kedaulatan Rakyat.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Basir Umaryadi
Date Deposited: 29 Sep 2016 03:02
Last Modified: 29 Sep 2016 03:02
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/6973

Actions (login required)

View Item View Item