ALAMSYAH, ANDI ALFAJRI (2024) EVALUASI VOLUME TOTAL PROPPANT DAN PAD HYDRAULIC FRACTURING DENGAN FRACTURE SIMULATOR PADA SUMUR PET-01. Other thesis, UPN Veteran Yogyakarta.
Text
Cover.pdf Download (134kB) |
|
Text
Abstrak.pdf Download (264kB) |
|
Text
Lembar Pengesahan.pdf Download (168kB) |
|
Text
Daftar Isi.pdf Download (288kB) |
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (213kB) |
|
Text
Skripsi Full text.pdf Restricted to Repository staff only Download (8MB) |
Abstract
Sumur PET-01 adalah sumur produksi pada Lapangan “AAA” yang telah di
suspend dengan lapisan sandstone Reservoir TAF WA-1 dikarenakan laju produksi
yang kecil yaitu sebesar 21.4 BOPD. Laju produksi yang dimiliki sumur ini rendah
akibat tight formation dengan permeabilitas 0.98 md dan nilai skin sebesar +5
dengan indikasi adanya formation damage. Sebelumnya, Sumur PET-01 telah
dilakukan hydraulic fracturing dengan penambahan laju produksi sebesar 176.5
BOPD. Oleh karena itu, diperlukan evaluasi stimulasi hydraulic fracturing serta
sensitivitas terhadap penambahan volume total proppant dan PAD. Untuk melihat
tingkat kenaikan produktivitas yang terbaik bagi Sumur PET-01.
Metode yang dilakukan dalam evaluasi stimulasi hydraulic fracturing pada Sumur
PET-01 dimulai dengan persiapan data reservoir, data mekanika batuan, data
komplesi, dan data produksi sebelum perekahan dilakukan. Setelah itu, melakukan
evaluasi terhadap hasil postjob dari keadaan actual operasi hydraulic fracturing.
Kemudian, melakukan penyamaan terhadap hasil dari actual menggunakan
software fraccade. Sensitivitas volume total proppant dan PAD dilakukan dengan
setiap penambahan volume dari kedua stage pump schedule. Keberhasilan
pelaksanaan hydraulic fracturing dilakukan dengan menganalisa parameter
peningkatan performance produksi Sumur PET-01 yang meliputi peningkatan
permeabilitas rata-rata formasi, productivity index, dan inflow performance
relationship.
Best scenario diperoleh dari hasil penyamaan terhadap fluida perekah, jenis
proppant dan geometri rekahan yang terbentuk. Model geometri yang digunakan
adalah metode PKN dengan total proppant sebesar 100,000 lbs dengan metode
volume PAD Kane. Hasil dari best scenario hydraulic fracturing Sumur PET-01
didapatkan memiliki panjang rekahan sebesar 123.1 meter dengan lebar rekahan
0.967 in. Konduktivitas rekahan yang terbentuk sebesar 6997 md.f dengan nilai
FCD sebesar 50.6. Permeabilitas rekahan yang didapatkan sebesar 119.46 md
dengan permeabilitas rata-rata sebesar 9.1 md. Productivity index yang awalnya
10.23 kali menjadi 13.77 kali. Peningkatan laju alir minyak optimum meningkat
hingga dari 176.5 BOPD menjadi 240.2 BOPD.
Kata Kunci : Hydraulic Fracturing, Proppant, PAD, Productivity Index.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hydraulic Fracturing, Proppant, PAD, Productivity Index. |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Bayu Setya Pambudi |
Date Deposited: | 04 Nov 2024 01:55 |
Last Modified: | 04 Nov 2024 01:55 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/41519 |
Actions (login required)
View Item |