PENERAPAN ALGORITMA COCKE YOUNGER KASAMI UNTUK MENDETEKSI STRUKTUR KALIMAT DAN REKOMENDASI PERBAIKAN MENGGUNAKAN ALGORITMA DAMERAU LEVENSHTEIN DISTANCE

Prabowo, Budi (2018) PENERAPAN ALGORITMA COCKE YOUNGER KASAMI UNTUK MENDETEKSI STRUKTUR KALIMAT DAN REKOMENDASI PERBAIKAN MENGGUNAKAN ALGORITMA DAMERAU LEVENSHTEIN DISTANCE. Other thesis, UPN Veteran Yogyakarta.

[thumbnail of daftar pustaka.pdf] Text
daftar pustaka.pdf

Download (99kB)
[thumbnail of daftar isi.pdf] Text
daftar isi.pdf

Download (97kB)
[thumbnail of pengesahan.pdf] Text
pengesahan.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI-FULL.pdf] Text
SKRIPSI-FULL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (95kB)

Abstract

vii
ABSTRAK
Penggunaan kata baku dan struktur kalimat merupakan salah satu syarat dalam
penulisan laporan penelitian, tanpa disadari kesalahan penulisan dapat terjadi baik berupa
kesalahan pengetikan maupun pada struktur kalimat, kesalahan tersebut disebabkan oleh
beberapa faktor diantaranya, kebiasaan saat menulis pesan pendek, berkembangnya bahasa
yang digunakan sehari-hari dan susunan keyboard yang terlalu dekat. Kesalahan penulisan
biasanya akan segera diperbaiki setelah selesai menulis, namun untuk memperbaikinya
diperlukan waktu dan juga ketelitian. Kesalahan penulisan dan perbaikan kalimat dapat
dibuat dalam program aplikasi dengan menerapkan algoritma CYK dan DLD. Tujuan dari
penelitian ini adalah menerapkan algoritma CYK untuk mendeteksi struktur kalimat dan
algoritma DLD untuk merekomendasikan kata dan struktur kalimat.
Penelitian ini akan membahas mengenai algoritma CYK dalam memeriksa kalimat dan
algoritma DLD dalam merekomendasikan kata dan kalimat. Pemeriksaan kalimat
dilakukan dengan mengelompokan setiap kata yang terdapat pada teks, kata yang telah
dikelompokkan tersebut kemudian disusun kembali kedalam bentuk kalimat dan diperiksa
dengan algoritma CYK untuk mengetahui apakah kalimat tersebut benar atau salah, jika
kalimat salah maka perbaikan kalimat dilakukan dengan algoritma DLD untuk menghitung
edit distance-nya, hasil dari edit distance akan dijadikan sebagai rekomendasi kalimat,
selain perbaikan pada kalimat algoritma DLD juga melakukan perbaikan pada kata yang
salah.
Hasil pengujian didapatkan tingkat keberhasilan algoritma CYK dalam mendeteksi
struktur kalimat sebesar 96% dan algoritma DLD dalam merekomendasikan kata sebesar
96%, sedangkan untuk merekomendasikan kalimat sebesar 88%.
Kata Kunci : Cockey Younger Kasami, Damerau Levenshtein Distance, Kata, Struktur
Kalimat, Bahasa Indonesia.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Cockey Younger Kasami, Damerau Levenshtein Distance, Kata, Struktur Kalimat, Bahasa Indonesia.
Subjects: Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 23 Sep 2024 02:12
Last Modified: 23 Sep 2024 02:12
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/41248

Actions (login required)

View Item View Item