DITAMAPUTRA, SHEAN MICHAEL AQSHAFA (2024) PERBANDINGAN POLA ARSITEKTUR MODEL-VIEW VIEWMODEL DENGAN MODEL-VIEW-CONTROLLER PADA APLIKASI EDUKASI BAHASA JEPANG TERHADAP PERFORMA APLIKASI. Other thesis, UPN Veteran Yogyakarta.
Text
SKRIPSI_FULLTEXT_Shean Michael Aqshafa Ditamaputra_123190096.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
|
Text
COVER.pdf Download (140kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (12kB) |
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN PEMBIMBING.pdf Download (330kB) |
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN PENGUJI.pdf Download (368kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (41kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (93kB) |
Abstract
Penggunaan telepon genggam sebagai sarana edukasi menyebabkan adanya
fenomena m-learning. Untuk memastikan proses m-learning berjalan dengan efektif,
aplikasi yang digunakan harus memiliki performa yang baik.. Pola arsitektur menjadi salah
satu aspek penting yang memengaruhi performa aplikasi. Akan tetapi, banyaknya pilihan
pola arsitektur sering kali membuat developer kesulitan dalam menentukan pola arsitektur
yang tepat. Untuk mempermudah pemilihan pola arsitektur, dibutuhkan perbandingan pola
arsitektur berdasarkan metrik performa. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan dua
pola arsitektur, yaitu Model-View-Controller (MVC) dan Model-View-ViewModel (MVVM),
dalam pembuatan aplikasi edukasi bahasa Jepang untuk mengetahui pola arsitektur yang
lebih unggul dalam performa aplikasi yang diukur menggunakan metrik CPU usage,
memory usage, dan execution time.
Penelitian ini dilakukan dengan metode Waterfall untuk sebagai acuan pembuatan
dua aplikasi dengan dua pola arsitektur yang berbeda. Dua aplikasi edukasi bahasa Jepang,
yaitu NihonGo MVC dan NihonGo MVVM, dikembangkan dan diuji pada perangkat
smartphone. Kemudian, pengukuran performa dilakukan dengan memantau CPU usage,
memory usage, dan execution time selama aplikasi berjalan. Dengan metode kuantitatif, data
yang diperoleh dari pengukuran metrik dianalisis untuk menentukan pola arsitektur yang
memberikan performa lebih baik.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi dengan pola arsitektur MVVM
memiliki CPU usage yang lebih rendah (23%) dibandingkan dengan aplikasi yang
menggunakan pola arsitektur MVC (23,667%). Selain itu, pola arsitektur MVVM juga
memiliki execution time yang lebih cepat (1083,333 ms) dibandingkan dengan pola
arsitektur MVC (1123 ms). Namun, pola arsitektur MVC lebih efisien dalam memory usage
(22045,713 KB) dibandingkan dengan pola arsitektur MVVM (22415,136 KB).
Kata Kunci: Pola Arsitektur, Pengembangan Android, Aplikasi Edukasi, Performa Aplikasi
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pola Arsitektur, Pengembangan Android, Aplikasi Edukasi,Performa Aplikasi |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | A.Md.SI Indah Lestari Wulan Aji |
Date Deposited: | 28 Jun 2024 01:05 |
Last Modified: | 28 Jun 2024 01:20 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/39994 |
Actions (login required)
View Item |