Sari, Martisa Rindang Fitria (2016) PENGARUH KINERJA LINGKUNGAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) DISCLOSURE SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur di BEI). Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
|
Text
cover.pdf Download (136kB) | Preview |
|
|
Text
lembar pengesahan.pdf Download (318kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (105kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (201kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Corporate Social Resposnibility merupakan proses pengkomunikasian dampak sosial dan lingkungan dari kegiatan ekonomi organisasi terhadap kelompok khusus yang berkepentingan dan terhadap masyarakat secara keseluruhan. Namun, saat ini banyak perusahaan yang kurang peduli terhadap lingkungan yang dapat merugikan bagi stakeholder. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh kinerja lingkungan terhadap nilai perusahaan dengan Corporate Social Responsibility Disclosure sebagai variabel intervening. Penelitian ini menguji dan menganalisis pengaruh kinerja lingkungan dengan nilai perusahaan. Dengan CSR Disclosure sebagai variabel intervening dapat sebagai mediasi antara variabel independen terhadap variabel dependen. Variabel kinerja lingkungan diukur menggunakan peringkat PROPER, sedangkan untuk variabel nilai perusahaan menggunakan proksi Tobin’s Q. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2012-2014. Dari populasi tersebut kemudian diambil sampel purposive sampling, dengan jumlah sampel pada penelitian ini ada 41 sampel. Metode analisis statistik yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana, analisis regresi linier berganda, dan analisis jalur. Hasil penelitian membuktikan bahwa kinerja lingkungan berpengaruh terhadap nilai perusahaan, kinerja lingkungan berpengaruh terhadap CSR Disclosure tetapi CSR Disclosure tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dan uji analisis jalur menunjukkan bahwa secara tidak langsung CSR dapat memperkuat hubungan antara kinerja lingkungan dengan nilai perusahaan. Kata Kunci : Kinerja Lingkungan, Nilai Perusahaan, dan Corporate Social Responsibility Disclosure. ABSTRACT Corporate Social Resposnibility is the process of communicating the social and environmental impacts of economic activities of the organization to specific groups concerned and on society as a whole. However, today many companies are less concerned about the environment can be detrimental to stakeholders. This study aims to examine and analyze the effect on the environmental performance of companies with a value of Corporate Social Responsibility Disclosure as an intervening variable. This study examines and analyzes the influence of environmental performance to the value of the company. With CSR Disclosure as an intervening variable can be as mediation between the independent variable on the dependent variable. Variables measured using environmental performance PROPER, while for the variable value of the company uses a proxy Tobin's Q. This study used qualitative methods, the population used in this research is manufacturing companies listed in Indonesia Stock Exchange (BEI) in the year 2012-2014. Of the population is then taken purposive sampling, with the number of samples in this study there were 41 samples. Statistical analysis method used is simple linear regression analysis, multiple regression analysis and path analysis. The research proves that affect the value of the environmental performance of companies, environmental performance effect on CSR CSR Disclosure Disclosure but no significant effect on the value of the company and path analysis test showed that indirectly CSR can strengthen the relationship between the value of the company's environmental performance. Keywords : Environmental Performance , Corporate Values and Corporate Social Responsibility Disclosure
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management |
Depositing User: | Basir Umaryadi |
Date Deposited: | 20 Jun 2016 01:50 |
Last Modified: | 20 Jun 2016 01:50 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/3957 |
Actions (login required)
View Item |