DAYA TARIK PERAN ANTAGONIS ANTON CASTILLOs DALAM VIDEO GAME FAR CRY 6 BAGI GAMERS (Studi Pentad Analysis dalam Video Game Far Cry 6 karya Ubisoft Toronto)

Wisyesa, Annajm Islamay (2023) DAYA TARIK PERAN ANTAGONIS ANTON CASTILLOs DALAM VIDEO GAME FAR CRY 6 BAGI GAMERS (Studi Pentad Analysis dalam Video Game Far Cry 6 karya Ubisoft Toronto). Diploma thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of Abstrak_153190045_Annajm Islamay Wisyesa.pdf] Text
Abstrak_153190045_Annajm Islamay Wisyesa.pdf

Download (12kB)
[thumbnail of Cover_153190045_Annajm Islamay Wisyesa.pdf] Text
Cover_153190045_Annajm Islamay Wisyesa.pdf

Download (304kB)
[thumbnail of Daftar Isi_153190045_Annajm Islamay Wisyesa.pdf] Text
Daftar Isi_153190045_Annajm Islamay Wisyesa.pdf

Download (119kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka_153190045_Annajm Islamay Wisyesa.pdf] Text
Daftar Pustaka_153190045_Annajm Islamay Wisyesa.pdf

Download (262kB)
[thumbnail of Lembar Pengesahan_153190045_Annajm Islamay Wisyesa.pdf] Text
Lembar Pengesahan_153190045_Annajm Islamay Wisyesa.pdf

Download (292kB)
[thumbnail of Skripsi Fulltext_153190045_Annajm Islamay Wisyesa.pdf] Text
Skripsi Fulltext_153190045_Annajm Islamay Wisyesa.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Pertumbuhan Gamer Konsol dan PC di Indonesia berlangsung pesat dan telah
memiliki market besar. Jumlah pemain yang semakin melonjak mendorong
pertumbuhan industri video game tanah air yang mulai melangkah menjadi
produsen (developer video game). Namun, masih sering banyak ditemui produk
video game tanah air belum memiliki penulisan karakter antagonis yang cukup
menarik dan memuaskan para gamer tanah air. Skripsi ini bertujuan untuk
menganalisis peran tokoh antagonis Anton Castillo dalam video game Far Cry 6
bagi gamers dengan menggunakan studi pentad analysis dan dramatisme Kenneth
Burke. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan
data berupa dokumentasi dan studi pustaka. Data yang diperoleh kemudian
dianalisis dengan menggunakan konsep pentad analysis yang terdiri dari lima
elemen, yaitu act, agent, agency, scene, dan purpose, serta konsep dramatisme yang
meliputi substant, identification, consubstantion, order of hierarchy, dan
scapegoating. Hasil penelitian menunjukkan bahwa daya tarik tokoh antagonis
Anton Castillo bagi gamers dipengaruhi oleh berbagai faktor, antara lain: (1) act,
yaitu tindakan-tindakan yang dilakukan oleh Anton Castillo sebagai pemimpin
Yara yang berusaha mempertahankan kekuasaannya dengan cara-cara kejam dan
brutal; (2) agent, yaitu karakteristik pribadi Anton Castillo yang memiliki karisma,
kecerdasan, keberanian, dan loyalitas terhadap keluarga dan negaranya; (3) agency,
yaitu alat-alat yang digunakan oleh Anton Castillo untuk mencapai tujuannya,
seperti senjata, tentara, propaganda, dan teknologi; (4) scene, yaitu latar belakang
sosial, politik, ekonomi, dan budaya Yara yang menjadi tempat berlangsungnya
konflik antara Anton Castillo dan para pemberontak; (5) purpose, yaitu tujuan atau
motif yang mendorong Anton Castillo untuk bertindak sebagai antagonis, yaitu
untuk menjaga stabilitas dan kemakmuran Yara sesuai dengan visinya. Penelitian
ini memberikan kontribusi bagi pengembangan ilmu komunikasi, khususnya dalam
bidang studi media dan budaya populer.
Kata Kunci : Pentad Analysis, Dramatisme, Video Game, Tokoh Antagonis,
Totaliterisme, Far Cry 6

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pentad Analysis, Dramatisme, Video Game, Tokoh Antagonis, Totaliterisme, Far Cry 6
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 20 Dec 2023 06:33
Last Modified: 20 Dec 2023 06:33
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/38381

Actions (login required)

View Item View Item