ANALISIS TINGKAT FINANCIAL DISTRESS MENGGUNAKAN ALTMAN Z-SCORE, SPRINGATE, DAN ZMIJEWSKI (Studi Kasus Pada Industri Perhotelan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2019 – 2021)

VIRGIANI, VANY PUTRI (2023) ANALISIS TINGKAT FINANCIAL DISTRESS MENGGUNAKAN ALTMAN Z-SCORE, SPRINGATE, DAN ZMIJEWSKI (Studi Kasus Pada Industri Perhotelan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2019 – 2021). Other thesis, UPN "Veteran" Yogyajarta.

[thumbnail of COVER.pdf] Text
COVER.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of DAFTAR ISI.pdf] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of LEMBAR PENGESAHAN.pdf] Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (360kB)
[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] Text
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

v
ABSTRAK
“Analisis Tingkat Financial Distress Menggunakan Altman Z-Score,
Springate, Dan Zmijewski (Studi Kasus Pada Industri Perhotelan Yang Terdaftar Di
Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2019 – 2021)”, 2023. Dosen Pembimbing I
Sadeli, dan Dosen Pembimbing II Susanta.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui (1) perbedaan
antara model Altman Z-Score, Springate, dan Zmijewski dalam memprediksi
financial distress, dan (2) model mana yang paling akurat digunakan dalam melihat
potensi financial distress pada Industri Perhotelan yang tercatat di Bursa Efek
Indonesia pada periode tahun 2019-2021. Penelitian ini menggunakan pendekatan
kuantitatif dengan non-probability sampling. Dari total 43 populasi perusahaan
industri perhotelan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, terpilihlah 25 sampel
perusahaan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Penelititian analisis
tingkat financial distress ini menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan
perusahaan – perusahaan industri perhotelan pada periode tahun 2019-2021 dari
situs resmi Bursa Efek Indonesia (www.idx.co.id). Teknik analisis data yang
digunakan meliputi pengujian Normalitas dengan Metode Skewness dan Kurtosis,
serta pengujian Uji ANOVA yang dilakukan dengan bantuin aplikasi SPSS. Hasil
dari perhitungan menggunakan model Altman, Springate, dan Zmijewski kemudian
dibandingkan untuk diukur tingkat akurasi dan error.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Model Springate merupakan
model yang paling akurat dalam melihat potensi adanya financial distress pada
industri perhotelan dengan tingkat akurasi mencapai 78%, type error I sebesar 5%,
dan type error II sebesar 17%. Kemudian disusul Model Altman Z-Score dengan
tingkat akurasi 43%, type error I 24%, type error II 1%, dan grey zone 32%. Model
dengan tingkat akurasi paling rendah yaitu Model Zmijewski dengan tingkat akurasi
hanya sebesar 40% dan type error I 60%.
Kata Kunci: Financial Distress, Model Altman Z-Score, Model Springate (S-
Score), Model Zmijewski (X-Score).

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Financial Distress, Model Altman Z-Score, Model Springate (S- Score), Model Zmijewski (X-Score).
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Eko Yuli
Date Deposited: 12 Jul 2023 01:50
Last Modified: 12 Jul 2023 01:52
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/36397

Actions (login required)

View Item View Item