DENARIZQI, MUHAMMAD RAVISHENA (2022) PENGUKURAN KINERJA STRATEGIS PERUSAHAAN DENGAN BALANCED SCORECARD YANG MENGGUNAKAN METODE DECISION MAKING TRIAL AND EVALUATION LABORATORY (DEMATEL) (STUDI PADA KANGEN BOUTIQUE HOTEL). Other thesis, UPN "Veteran" Yogyakarta.
Text
COVER.pdf Download (155kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (155kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (174kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (79kB) |
|
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (304kB) |
|
Text
FULL SKRIPSI MUHAMMAD RAVISHENA DENARIZQI.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana
pengukuran kinerja strategis perusahaan dengan Balanced Scorecard yang menggunakan
metode Decision Making Trial And Evaluation Laboratory (DEMATEL) di Kangen
Boutique Hotel.
Jenis penelitian pada penelitian ini yang berdasarkan dari analisis datanya adalah
analisis deskriptif. Objek penelitian yang terdapat pada penelitian ini adalah pengukuran
kinerja strategis perusahaan dengan balanced scorecard yang menggunakan metode
decision making trial and evaluation laboratory (DEMATEL). Sampel yang terdapat
pada penelitian ini adalah pelanggan dan karyawan di Kangen Boutique Hotel.
Pengambilan data menggunakan kuesioner.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja Kangen Boutique Hotel dengan
menggunakan metode Balance Scorecard menghasilkan total pengukuran kinerja yang
memuaskan. Perspektif keuangan Kangen Boutique Hotel dan pendapatan mengalami
peningkatan dari tahun 2020 ke 2021. Perspektif pelanggan Kangen Boutique Hotel
terlihat baik. Tercatat bahwa pelanggan puas terhadap pelayanan Kangen Boutique Hotel.
Perspektif pembelajaran dan pertumbuhan Kangen Boutique Hotel terlihat baik.
Berdasarkan perhitungan dengan metode DEMATEL, Kangen Boutique Hotel perlu
melakukan perbaikan atau mengantisipasi dampak dari potensi risiko. Prioritas utama
adalah mendorong karyawan agar memiliki keunggulan dari karyan hotel lain, kemudian
melakukan inovasi, tanggap menanggapi keluhan pelanggan, membuat kebijakan yang
memuaskan pelanggan, dan tanggap mengidentifikasi kelebihan pesaing.
Kata Kunci: Kinerja Hotel, Balance Scorecard, DEMATEL, Kangen Boutique Hotel
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kinerja Hotel, Balance Scorecard, DEMATEL, Kangen Boutique Hotel |
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management |
Depositing User: | A.Md Apriliani Kusuma Wardhani |
Date Deposited: | 28 Sep 2022 03:28 |
Last Modified: | 28 Sep 2022 03:28 |
URI: | http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/31107 |
Actions (login required)
View Item |