ANALISIS PERBEDAAN KINERJA KEUANGAN PERUSAHAN TRANSPORTASI DARAT SEBELUM DAN SAAT PANDEMI COVID-19 DENGAN MENGGUNAKAN RASIO KEUANGAN METODE DU-PONT (Studi pada PT Kereta Api Indonesia Periode 2018-2021)

KUSUMANINGRUM, RATIH (2022) ANALISIS PERBEDAAN KINERJA KEUANGAN PERUSAHAN TRANSPORTASI DARAT SEBELUM DAN SAAT PANDEMI COVID-19 DENGAN MENGGUNAKAN RASIO KEUANGAN METODE DU-PONT (Studi pada PT Kereta Api Indonesia Periode 2018-2021). Diploma thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta.

[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] Text
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (338kB)
[thumbnail of COVER.pdf] Text
COVER.pdf

Download (140kB)
[thumbnail of DAFTAR ISI.pdf] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (530kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (347kB)
[thumbnail of LEMBAR PENGESAHAN.pdf] Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (211kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menilai dan mengetahui perbedaan signifikan pada
kinerja keuangan PT. KAI sebelum dan saat pandemi Covid -19 tahun 2018 hingga
tahun 2021 berdasarkan analisis laporan keuangan metode Du-Pont. Jenis
penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif yang dilakukan terhadap variabel
mandiri, tanpa membuat perbandingan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh
laporan keuangan PT KAI. Teknik sampling yang digunakan adalah Purposive
Sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Laporan Keuangan
PT KAI tahun 2018 sampai 2021. Teknik analisis data dalam penelitian ini
menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis infrensial.
Pengujian terhadap kinerja keuangan PT KAI menggunakan Sample Paired t-test
menunjukn bahwa bahwa terdapat perbedaan yang signifikan terhadap kinerja
keuangan PT Kereta Api Indonesia (Persero) sebelum dan saat pandemi Covid-19
dengan nilai signifikansi sebesar 0.028. Nilai tersebut lebih rendah dari 0.05 yang
merupakan tingkat signifikansi (ɑ) toleransi kesalahan. Hasil nilai Du-Pont atau
nilai ROE menunjukan angka rata-rata 5% dengan predikat ‘Cukup Baik’ sebagai
indikator kinerjanya sebelum pandemi Covid-19 dan menurun drastis menjadi -4%
dengan predikat ‘Buruk’ saat pandemi Covid-19.
Mengingat terjadinya penurunan terhadap kinerja keuangan tersebut diharapkan PT
Kereta Api Indonesia (Persero) harus mampu menekan biaya/beban operasioanl
ditengah menurunnya pendapatan yang masuk. PT KAI juga dapat meningkatkan
pendapatan dengan memfokuskan pada subsektor usaha angkutan barang atau yang
lainnya. Dan juga PT KAI tidak perlu menambah aktiva produktif ketika memang
tidak efektif dalam rangka mendapatkan keuntungan.
Kata Kunci : Kinerja Keuangan, Rasio Keuangan, Metode Du-Pont.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kinerja Keuangan, Rasio Keuangan, Metode Du-Pont.
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Eny Suparny
Date Deposited: 12 May 2022 06:44
Last Modified: 12 May 2022 06:46
URI: http://eprints.upnyk.ac.id/id/eprint/29766

Actions (login required)

View Item View Item